Suara.com - Healing bisa dilakukan dengan banyak cara, salah satunya adalah dengan menikmati waktu me time. Ini merupakan salah satu kegiatan yang kita sukai, yang dilakukan seorang diri untuk mengembalikan semangat.
Misalnya dengan berbelanja sendiri, menonton bioskop sendiri, atau justru menikmati camilan saat menghabiskan waktu sendirian di rumah. Nah, jika kamu ingin menikmati me time, simak rekomendasi kegiatan yang bisa menjadi solusi healing untukmu berikut ini.
1. Melakukan Perawatan Ditemani Coklat
Kegiatan me time pertama, kamu bisa mengisinya dengan merawat diri, seperti melakukan rangkaian perawatan wajah atau tubuh seperti melakukan rangkaian skin care, menggunakan masker wajah ataupun body scrub. Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, hal ini dapat menjadi salah cara efektif untuk melepas stres.
Baca Juga: Me Time: Bising yang Asyik di Kepala Sendiri
2. Belanja Online Ditemani Camilan Gurih
Selain merawat diri, belanja online juga bisa jadi kegiatan me time yang dapat kamu lakukan. Tetapi belanja online akan terasa membosankan jika dalam mencari dan memilih produk yang ingin diinginkan.
Selain itu, seringkali mungkin kamu merasa bingung dalam memutuskan dan membandingkan produk yang cocok untuk dibeli. Maka dari itu, belanja online akan terasa lebih menyenangkan jika ditemani oleh cemilan. Dengan ditemani Ritz Sandwich Biskuit Rasa Keju yang memiliki krim keju yang tebal dan lezat dapat menjadi teman ngemil kamu disaat belanja online.
3. Nonton Film Ditemani Deretan Camilan Seru
Kegiatan me time lainnya adalah menonton film kesukaan. Menonton film sudah menjadi hiburan yang menyenangkan dalam saat me time. Apalagi jika ada film yang sudah ingin kamu tonton sebelumnya tetapi tertunda karena sibuk. Untuk melengkapi momen menonton film semakin seru. Dengan ditemani Oreo Rasa Birthday Cake dan Oreo Double Stuff sebagai teman menonton kamu.
Baca Juga: Moms, Waspadai Bahaya Kurang Me Time!
4. Membaca Buku Ditemani dengan Camilan Keju
Selain menonton film, kamu juga bisa menghabiskan waktu me time dengan membaca buku. Kegiatan membaca buku ini bisa jadi kesempatan bagus untuk menyelesaikan buku favorit yang ingin kamu baca seperti novel. Selain menjadi hiburan, dengan membaca buku, kamu bisa mendapatkan banyak manfaat seperti melatih otak dan menambah wawasan.
Agar tidak mudah mengantuk saat membaca, kamu bisa memilih spot yang nyaman untuk membaca, serta ditemani dengan cemilan yang pas, seperti menyiapkan roti dengan ditaburi Kraft Keju Cheddar yang sehat untuk tubuh karena memiliki berbagai kandungan nutrisi.
Kamu bisa menemukan sederet camilan ini di Shopee 8.8 Pesta Diskon Supermarket yang berlangsung hingga 8 Agustus 2022. Ada penawaran potongan harga hingga 50%, free gift serta extra voucher untuk berbagai produk cemilan dari Mondelez untuk menemani kegiatan me time kamu.