Sebelum Beli Rumah Tusuk Sate, Ketahui Dulu Plus Minusnya Berikut Ini!

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 25 Juli 2022 | 06:11 WIB
Sebelum Beli Rumah Tusuk Sate, Ketahui Dulu Plus Minusnya Berikut Ini!
Ilustrasi rumah tusuk sate. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Posisi rumah tusuk sate yang tepat di tengah jalan dan tanpa penghalang, membuat angin dan udara dapat dengan mudah berhembus dan masuk. Terutama dari arah depan rumah. Salah satu kritik terhadap kondisi ini adalah angin akan lebih mudah membawa masuk debu dan kotoran ke dalam rumah.

Kekhawatiran ini sebenarnya beralasan dan cara mengatasinya adalah dengan memasang mayoritas pintu dan jendela menghadap ke samping dan belakang rumah. Bukan hanya menghadap ke depan rumah. Maka dari itu, rumah tusuk sate tetap bisa mendapat aliran udara dan angin yang kuat tanpa membawa terlalu banyak partikel.

3. Ukuran yang Cenderung Lebih Luas dan Lingkungan Tenang

Kavling rumah tusuk sate biasanya lebih luas dibandingkan dengan rumah-rumah di sekitarnya. Setidaknya mengikuti lebar jalan di depannya dan bisa lebih lebar lagi. Dengan harganya yang relatif lebih murah, inilah yang membuat rumah tusuk sate terasa setimpal atau bahkan melebihi ekspektasi.

Beberapa lokasi rumah tusuk sate di pertigaan jalan juga ada yang lebih tenang dan sepi. Apalagi kalau rumah berada di bagian belakang atau samping komplek yang membuatnya jarang dilalui kendaraan bermotor milik tetangga.

4. Terasa Lebih Panas Terutama di Siang Hari

Di balik kelebihan-kelebihannya di atas, rumah tusuk sate tentunya juga memiliki beberapa kekurangan. Sirkulasi udara dan aliran angin yang optimal yang disebutkan sebelumnya juga membawa satu situasi yang kurang mengenakan, yaitu udara yang terasa panas dan pengap terutama di siang hari.

Meskipun pintu dan jendela sudah diatur agar tidak terlalu dominan menghadap ke jalan depan rumah, aliran udara yang kencang dan kuat akan membawa udara panas masuk ke dalam rumah. Namun, hal ini bisa diatasi dengan menggunakan tirai dan warna-warna yang tidak menyerap panas.

5. Risiko Kendaraan Menabrak Rumah Saat Kecelakaan

Baca Juga: 3 Kenyataan dalam Pernikahan yang Harus Kamu Terima

Risiko ini mungkin bisa dikatakan sangat kecil kemungkinannya terjadi, tapi bukan sama sekali tidak ada. Salah satu pertimbangan keamanan dan keselamatan penghuni rumah tusuk sate adalah rumah yang akan langsung tertabrak kalau ada kecelakaan lalu lintas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI