Resep Pretzel Cokelat Selai Kacang, Camilan Manis Teman Akhir Pekan

Risna Halidi Suara.Com
Jum'at, 22 Juli 2022 | 08:10 WIB
Resep Pretzel Cokelat Selai Kacang, Camilan Manis Teman Akhir Pekan
Resep Pretzel Cokelat Selai Kacang (Dok. Skippy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pretzel merupakan camilan yang banyak ditemukan di Amerika dan Eropa. Roti panggang yang berasal dari Jerman ini memiliki citarasa yang renyah di luar dan lembut di dalam.

Kamu bisa membuat kreasi pretzel dengan cokelat dan selai kacang sendiri, lho! Cara pembuatan dan bahan yang dibutuhkan pun sangat mudah.

Berikut resep Pretzel Cokelat Selai Kacang seperti yang telah dikutip dari Skippy, ya!

Baca Juga: Resep Ayam Kukus Gurih, Lebih Sehat dan Rendah Kalori

Bahan-bahan:

  • 1 cangkir (224g) cokelat keping manis sedang
  • 1/2 cangkir (128g) SKIPPY® Creamy Peanut Butter
  • 28 stik pretzel
  • Meses cokelat, jika diinginkan

Cara membuat:

  1. Dalam mangkuk sedang yang aman untuk microwave, microwave cokelat keping dan peanut butter pada setelan HIGH (100%), aduk sesekali, selama 1 1/2 menit atau hingga mencair dan lembut.
  2. Celupkan ujung setiap pretzel dalam campuran peanut butter; susun di atas loyang berlapis kertas lilin. Taburi meses, jika diinginkan.
  3. Masukkan ke kulkas selama 15 menit atau biarkan dalam suhu ruang selama 30 menit atau hingga mengeras.

Jumlah: 4 porsi

Lama pengerjaan: 60 menit

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI