Viral Penjual Buah Keliling Disabilitas, Semangat Cari Nafkah Bikin Publik Tersentuh

Kamis, 21 Juli 2022 | 12:22 WIB
Viral Penjual Buah Keliling Disabilitas, Semangat Cari Nafkah Bikin Publik Tersentuh
Ilustrasi buah-buahan (Pixabay.com/ StephanieAlbert)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keterbatasan tak mematahkan semangat seorang pria untuk membanting tulang mencari nafkah. Ia tetap berjualan buah keliling meski tak bisa berjalan seperti orang pada umumnya.

Hal ini tampak dalam unggahan akun TikTok vina.nurmala. Dalam unggahan itu, seorang wanita hendak membeli buah keliling.

Ia lantas menghentikan seorang pedagang buah keliling yang menggunakan motor khusus. Motor tersebut beroda tiga, tidak terlalu tinggi, dan memiliki kotak penyimpan dagangan di belakangnya.

Ketika motor berhenti, ternyata pedagang buah tersebut merupakan penyandang disabilitas. Ia ternyata tak bisa berjalan dengan kedua kakinya sehingga menggunakan tangannya untuk bergerak.

Baca Juga: SIGAB Difabel Lawyer Club: Tantangan Penyandang Difabel saat Berhadapan dengan Hukum

Ia lantas membukakan tempat penyimpanan buah agar wanita ini bisa memilih buah yang diinginkan. Buah-buah yang ada di dalam sudah dikemas dan tertata rapi.

Pedagang buah disabilitas (TikTok @vina.nurmala)
Pedagang buah disabilitas (TikTok @vina.nurmala)

Pada etalase kaca tersebut, tampak tulisan yang menunjukkan bahwa motor tersebut merupakan bantuan dari Kemensos RI. Sebelumnya, diketahui pria tersebut berjualan buah keliling menggunakan sepeda.

Wanita ini lantas memilih buah naga dan membayarnya. "Semangat ya pak, lancar rezekinya," tulis wanita ini dalam unggahan tersebut.

Diketahui penjual tersebut berkeliling di wilayah Demak, Jawa Tengah. Banyak orang yang salut dengan kerja kerasnya meski memiliki keterbatasan.

Video itu lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Gandeng Teman Disabilititas Kerja di Gerai Chatime Miliknya, Aksi Wanita Ini Bikin Salut

"Semoga laris, Pak, dagangannya. Harus viral sih ini, biar banyak yang beli," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Dia yang nggak mau dikasih uang kalau tidak membeli daganganya. Salut banget biasanya aku lihat di SPBU Trengguli," ujar warganet ini.

"Aku nangis lihatnya. Ya allah lancarkanlah rezeki bapaknya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Kamis (21/7/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI