Suara.com - Selalu ada saja situasi yang tak terduga ketika hendak melakukan jual beli barang di e-commerce. Tak melulu soal barang yang dijual, interaksi antara penjual dan pembeli pun terkadang menimbulkan hal yang tak terduga.
Situasi ini rupanya dialami oleh seorang penjual. Mendapatkan pesan tak terduga dari pembelinya, penjual di salah satu e-commerce ini pun segera membagikan momen terseebut. Kini kisahnya tersebut viral di media sosial dan mendapatkan komentar yang juga tak terduga dari warganet.
Kisah ini dibagikan oleh akun twitter txtdarionlshop dan mendapatkan lebih dari 100 tanggapan dari warganet. Situasi ini diawali dari seorang pembeli yang menanyakan mengenai ketersediaan barang di toko onlinenya.
“Yang ini ready ga?” tanya calon pembeli tersebut merujuk pada anting yang dijual olehnya.
Tak sampai 10 menit, penjual ini segera membalas pesan dari calon pembelinya.
“Redi,” jawab penjual tersebut.
Percakapan tersebut pun terhenti hingga esok hari tiba. Tak diduga, penjual ini mendapatkan pesan balasan dari calon pembelinya. Pesannya pun tak terduga. Tak membahas masalah barang yang dijual justru membahas respon yang ia berikan kemarin.

“Ya ampun singkat-singkat banget jawabnya,” tulis pembeli tersebut.
“Nggak jadi deh,” tambahnya.
Hal ini pun mengejutkan si penjual. Ketika dibagikan di Twitter warganet pun memberikan tanggapan yang tak biasa. Ada yang menuduh bahwa pembeli tersebut berjenis kelamin perempuan dan berkomentar, “Yang beli pasti cewek itu, typing beda aja bete. Kamu berubah.”