Citayam Fashion Week Bawa Berkah untuk UMKM, Menparekraf Sandiaga Kasih Pesan Ini

Senin, 18 Juli 2022 | 19:30 WIB
Citayam Fashion Week Bawa Berkah untuk UMKM, Menparekraf Sandiaga Kasih Pesan Ini
Sejumlah remaja berpose saat difoto di Kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Rabu (6/7/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengaku bersyukur keberadaan anak muda Citayam Fashion Week membawa berkah bagi para UMKM di Dukuh Atas Sudirman, Jakarta Selatan.

Bahkan menurut laporan yang diterima Sandiaga, UMKM seperti pedagang kopi dan makanan meningkat drastis, dan dapat tambahan pundi-pundi rupiah.

"Saya mendapat laporan para UMKM yang ada di sekitar daerah Citayam Fashion Week itu, meningkat hingga 2 kali lipat karena penjual kopi keliling sampai penjual makanan kering," ujar Sandiaga dalam Weekly Press Briefing (WPB) Kemenparekraf, di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Senin (18/7/2022).

Melalui kegiatan anak muda SCBD alias Sudirman, Citayam, Bogor, dan Depok ini, Sandiaga mengakui dampaknya cukup positif untuk pelaku usaha lokal.

Baca Juga: Masyarakat Jangan Baper soal Fenomena ABG Citayam Fashion Week, Menko Muhadjir: Biasalah Anak Muda, Nanti juga Bosen

Remaja Citayam Fashion Week tampil dengan OOTD Stylish (twitter/rdtyaaw)
Remaja Citayam Fashion Week tampil dengan OOTD Stylish (twitter/rdtyaaw)

Namun ia berpesan, perkumpulan anak muda Citayam Fashion Week ini untuk tidak melanggar aturan dan mengganggu ketertiban umum, termasuk tidak membuang sampah sembarangan.

"Saya titipkan pesan jangan sampai nyampah, jangan sampai membuat onar, kalau bisa tidak merokok," pesan Sandiaga.

Sebelumnya, viral fenomena Fashion Show ala remaja Citayam di kawasan Sudirman, Jakarta yang berhasil menyita perhatian banyak orang.

Di linimasa media sosial, foto maupun video yang menampilkan gaya trendi para remaja yang umumnya berasal dari Citayam ini beredar luas.

Penampilan mereka dianggap sangat memukau. Bahkan tak sedikit netizen yang membandingkan gaya berbusana mereka dengan "street style" ala Eropa hingga Korea.

Baca Juga: Viral Video Tawuran Pelajar di Jalanan Medan, Warganet: Anak Citayam Jauh Lebih Baik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI