Kiyowo Artinya Apa? Sering Dipakai untuk Menyebut Hal Lucu dan Menggemaskan

Sabtu, 16 Juli 2022 | 20:00 WIB
Kiyowo Artinya Apa? Sering Dipakai untuk Menyebut Hal Lucu dan Menggemaskan
Drama Korea ‘Weird Lawyer Woo Young Woo’ (Extraordinary Attorney Woo/Newsis)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika asyik menonton drama Korea, terlebih pada genre romansa, kamu pasti sudah tidak asing dengan kata kiyowo. Selain dalam drama ungkapan dengan kiyowo juga kerap ditemukan dalam ajang variety show. Lantas, kiyowo artinya apa? Bagaimana penggunaan yang tepat untuk kata ini?

Apa Itu Kiyowo?

Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, kiyowo atau gwiyeowo berarti lucu atau lucu. Kiyowo merupakan bentuk pujian yang positif.

Namun sebelum menggunakannya untuk memuji seseorang, pastikan bahwa Anda sudah benar-benar mengenal dekat orang tersebut. Pasalnya, kiyowo merupakan bahasa kasual, dan di Korea sendiri, itu hanya digunakan untuk memuji orang-orang terdekat seperti sahabat atau pacar.

Baca Juga: Sooyoung SNSD Berubah Jadi Perawat Rumah Sakit di Drama If You Wish Upon Me

Poster drama Korea 'Extraordinary Attorney Woo'. (netflix)
Poster drama Korea 'Extraordinary Attorney Woo'. (netflix)

Penggunaan Kata Kiyowo

Jika kamu memiliki kekasih atau sahabat yang sama-sama suka nonton drama korea, memuji mereka dengan ungkapan ini tentu akan membuat mereka semakin senang. Berikut contoh penggunaan kiyowo yang bisa kamu coba:

  • Neomu gwiyeowo: Lucu sekali
  • Neoneun wanjeon gwiyeowo: Kamu sangat imut!
  • Gongwon ane gwiyeoun gangajiga mannayo: Ada banyak anak anjing lucu di taman

Kiyowo dalam Bentuk Formal

Jika kiyowo hanya bisa digunakan untuk memuji orang-orang yang sudah kamu kenal dekat, lantas bagaimana caranya memuji orang yang baru ditemui atau suatu hal lain yang terlihat lucu? Inilah dua ungkapan dengan arti sama dengan kiyowo yang bisa kamu gunakan.

Gwiyeopseumnida

Baca Juga: Mianhae Artinya Apa? Cara Bilang Minta Maaf dalam Bahasa Korea

Salah satu bentuk formal kiyowo adalah gwiyeopseumnida yang juga memiliki arti lucu. Kata ini bisa gunakan dalam kondisi formal seperti saat bertemu orang baru, interview atau mendengar sebuah pengumuman.

Contoh penggunaan gwiyeopseumnida:

  • I gasuga gwiyeopseumnida: Penyanyi itu lucu!

Gwiyeowoyo

Jika ingin memuji imut orang yang lebih tua, gunakanlah kata gwiyeowoyo. Ungkapan ini juga kerap diberikan pada bayi seseorang supaya terdengar lebih sopan, meskipun gwiyeowoyo tidak seformal gwiyeopseumnida.

Contoh penggunaan gwiyeowoyo

  • Gangajiga neomu gwiyeowoyo: Anak anjing itu sangat lucu

Istilah Happy Kiyowo

Beberapa dari kamu mungkin sudah tidak asing dengan ungkapan happy kiyowo yang kerap menghiasi media sosial. Gabungan kata ini merupakan kalimat gaul yang kerap digunakan anak muda ketika tetap memilih tampil ceria ketika keadaan sebenarnya menyedihkan.

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI