Suara.com - Siapa yang tak jatuh cinta dengan kelezatan cokelat. Makanan atau minuman apapun yang ditambahkan cokelat, pastilah akan menjadi favorit banyak orang.
Nah, tahukah kamu, ternyata ada hari khusus untuk merayakan cokelat, yaitu Hari Cokelat Sedunia, yang jatuh setiap tanggal 7 Juli. Di hari tersebut, biasanya akan ada beragam promo, aktivitas, dan keseruan seputar cokelat.
Salah satunya seperti yang diadakan oleh OATSIDE. Mengawali Hari Cokelat Sedunia, OATSIDE memulai rangkaian kegiatan yang akan berlangsung selama sebulan sejak tanggal 7 Juli hingga 3 Agustus 2022 dengan menampilkan Mobil Van Cokelat OATSIDE – yang akan menjadi pemandangan yang manis bagi yang melihatnya.
Pasang matamu baik-baik, ya, karena OATSIDE akan hadir di beberapa lokasi yang merupakan pusat keramaian di Jakarta dan sekitarnya. Jika kamu melihat ada mobil van dengan tampilan funky dan menarik perhatian, berarti kamu telah tepat berada di zona OATSIDE.
Para pengunjung Mobil Van Cokelat OATSIDE akan dipersilakan untuk mencicipi susu cokelat OATSIDE, yang bisa menjadi penghilang rasa dahaga atau bisa juga menjadi pengobat keinginan hati untuk menikmati sesuatu yang manis.
Baca Juga: Viral Wanita Beri Cokelat ke Anak Jalanan, Respon yang Didengar Auto Bikin Senang
Tak hanya mencicipi susu cokelat, kamu juga bisa mengekspresikan jiwa kanak-kanakmu dengan ikutan main game Dark Choco di Instagram. Game ini tampil sebagai filter di Instagram, dimainkan dengan cara menghindari objek yang jatuh dengan menggerakkan avatar ke arah kiri dan ke kanan di layar.
Kemudian, cukup dengan menunjukkan foto dari nilai hasil permainanmu ke team OATSIDE di mobil van, maka kamu akan mendapatkan hadiah macaron lezat gratis, yang dibuat khusus dengan tema OATSIDE. Macaron ini hanya tersedia dengan jumlah yang terbatas setiap harinya, lho. Jadi, siapa yang lebih cepat tiba di mobil van OATSIDE, maka dia akan memiliki kemungkinan lebih besar untuk mendapatkan hadiah macaron-nya.
“Tidak ada yang lebih memberikan semangat di hari yang panas selain segelas es cokelat OATSIDE, dan Hari Cokelat Sedunia adalah momentum yang tepat untuk membagi kenikmatan tersebut kepada para pengunjung Mobil Van OATSIDE,” ungkap Benedict Lim, Founder dan CEO OATSIDE, dalam siaran tertulisnya.
Mobil van OATSIDE ini akan mengunjungi beberapa tempat terkenal di seputaran Jakarta dan sekitarnya. Catat dan ingat baik-baik jadwalnya, ya!
7-13 Juli 2022: Cilandak Town Square pukul 12.00 – 21.00
15 Juli 2022: Kampus London School of Public Relations (LSPR) pukul 09.00 – 18.00
16 Juli dan 30 Juli 2022: Tebet Eco Park pukul 11.00 – 20.00
17 Jul dan 31 Juli 2022: Car Free Day (CFD) Sudirman pukul 05.00 – 14.00
19-24 Juli 2022: Gandaria City pukul 12.00 – 21.00
26 -28 Juli 2022: Sampoerna Strategic Tower pukul 08.00 – 17.00
29 Juli 2022: Kampus Universitas Pelita Harapan, Karawaci pukul 09.00 – 18.00
Baca Juga: Viral Potret Nugget Rebus, Topping yang Ditabur di Atasnya Bikin Makin Bingung