Biar Tetap Slay, Ternyata Begini Cara Elegan Makan Martabak Manis

Rabu, 06 Juli 2022 | 08:35 WIB
Biar Tetap Slay, Ternyata Begini Cara Elegan Makan Martabak Manis
Ilustrasi martabak manis (Pixabay/Riki Risnandar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Martabak manis atau bisa disebut juga sebagai terang bulan menjadi salah satu santapan favorit banyak orang. Biasanya penjual martabak manis pun cukup mudah ditemui di pinggir jalan.

Meski kerap dijual di pinggir jalan, siapa sangka makanan legit ini juga bisa disantap secara elegan. Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok vindyleetiktok.

Dalam unggahan itu, wanita yang akrab disapa Vindy ini mengungkapkan martabak manis adalah salah satu makanan manis favoritnya. Sajian yang biasa dinikmati di malam hari ini juga bisa disantap dengan etika agar lebih anggun.

Pertama, makan martabak dengan pisau dan garpu dessert. Ia juga menyarankan untuk menyantap martabak manis dengan teh atau kopi tanpa gula.

Baca Juga: Jangan Dibuang Sembarangan, Vindy Lee Ungkap Cara Meletakkan Tisu Bekas Pakai usai Makan

Pertama, buat posisi martabak manis tertidur, kemudian tusuk dengan garpu dan potong memakai pisau. Untuk isian yang jatuh, bisa ditekan ke martabak agar merekat sempurna.

Cara elegan makan martabak manis (TikTok @vindyleetiktok)
Cara elegan makan martabak manis (TikTok @vindyleetiktok)

Untuk makan potongan kecil tanpa isi, gigitlah sebanyak 10 kali sebelum ditelan. Namun, jika martabak memiliki isian, gigit paling sedikit 30 kali sebelum ditelan.

Untuk varian martabak tipis kering, cara makannya lebih sederhana. Anda bisa menggunakan tangan untuk menyantapnya dan kunyah secara perlahan.

Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Jadi selama ini saya super barbarly karena saya makannya sekali suap pakai tangan," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Ajarkan Cara Elegan Makan Kerupuk, Konten Vindy Lee Tuai Perdebatan

Warganet lain ikut berkomentar. "Aku sebagai pecinta martabak menangis melihat ini," ujar warganet ini.

"Bayangin aja konglomerat jaman dulu kalau lapar tapi makannya harus tetep slay, apa nggak kena maag ya orang dulu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Rabu (6/7/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok.

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI