Nadiem Makarim Ultah ke-38 Trending Twitter, Ini Profil dan Prestasi Pendiri Gojek yang Jadi Menteri Termuda Indonesia

Selasa, 05 Juli 2022 | 11:19 WIB
Nadiem Makarim Ultah ke-38 Trending Twitter, Ini Profil dan Prestasi Pendiri Gojek yang Jadi Menteri Termuda Indonesia
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim. [Instagram/@nadiemmakarimofficial]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ucapan selamat ulang tahun atau happy birthday (HBD) untuk Nadiem trending topic di Twitter hari ini, karena sang Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Indonesia yang bernama lengkap Nadiem Anwar Makarim ini tengah memperingati hari ulang tahunnya hari ini, Selasa 4 Juli 2022 yang ke-38.

Berbagai ucapan dan harapan pun dituliskan warganet untuk memperingati hari kelahiran menteri termuda Indonesia tersebut.

"Wuihh, menteri pendidikan kita Pak Nadiem Makarim ultah ni!! HBD Pak Nadiem, terima kasih atas segala upaya untuk memajukan pendidikan di Indonesia," tulis @zeeyxxxxxx.

"Selamat Ulang Tahun Mas Menteri, yang ke 38. Wow mentri termuda Pak Jokowi. Panjang umur, sehat dan sukses selalu," kata @evaginxxxxxxx.

Baca Juga: Desta Trending Topik di Twitter, Netizen Ngakak: Kan yang Tanding Vincent

"Menteri andalan gue lagi ulang tahun nih. Nadiem Makarim, menteri andalan kita semua. Blio ultah ke -38 hari ini! Hbd Nadiem! Semoga bisa terus kasih terobosan baru apalagi buat Generasi Millenial. Selalu jadi inspirasi buat bangsa!," ujar @esistxxxxxxx.

Mendikbud Nadiem Makarim mengikuti foto bersama seusai pelantikan menteri Kabinet Indonesia Maju di Beranda Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2019). [ANTARA FOTO/Wahyu Putro]
Mendikbud Nadiem Anwar Makarim mengikuti foto bersama seusai pelantikan menteri Kabinet Indonesia Maju di Beranda Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2019). [ANTARA FOTO/Wahyu Putro]

"HBD Nadiem Makarim!! Beliau Ultah ke 38. Masih muda, banyak inovasi, berprestasi dan berjasa untuk pendidikan Indonesia. Terimakasih pak Nadiem. Sehat selalu," tambah @heyazxxxxxx.

Sebagai salah satu menteri termuda, Nadim Makariem memang dikenal cukup inovatif dan inspiratif dengan berbagai kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan untuk dunia pendidikan di Indonesia. 

Nah, untuk mengenal lebih jauh sosok mantam bos Gojek Indonesia tersebut, berikut daftarnya yang bisa kamu ketahui. 

1. Biodata Singkat

Baca Juga: ACT Jadi Trending Topic, Begini Sejarah dan Visi Misi Aksi Cepat Tanggap

  • Nama Lengkap: Nadiem Anwar Makarim
  • Agama: Islam
  • Tempat, Tanggal Lahir: Singapura, 4 Juli 1984
  • Warga Negara: Indonesia
  • Profesi: Pengusaha dan menteri
  • Pasangan: Franka Franklin
  • Anak: Solara Franklin Makarim
  • Orangtua: Nono Anwar Makarim dan Atika Algadri


2. Awal Karier

Nadiem Makarim mengawali kariernya sebagai seorang konsultan manajemen di perusahaan konsultan Mckinsey & Company di tahun 2006 setelah lulus dari Brown University. Selanjutnya dia berhenti dari pekerjaan karena melanjutkan studinya di Harvard University.

Ia juga pernah bekerja sebagai Co-Founder Zalora Indonesia sekaligus Managing Editor di sana setelah merampungkan masternya di Harvard University. 

Setelah resign dari Zalora, Nadiem bergabung dengan perusahaan startup KartukuNadiem Makarim kemudian memutuskan resign karena memiliki rencana usahanya sendiri. Di mana pada tahun 2010, diusianya yang relatif muda, Nadiem pun mendirikan Gojek.

3.  Raih Berbagai Penghargaan

Berbagai transformasi kebijakan untuk dunia pendidikan yang dilakukan Kemendikbud yang dipimpin Nadiem Makarim mendapatkan apresiasi. 

Selama berada di bawah kepemimpinannya Kemendikbud telah meraih berbagai penghargaan. Sebut saja, Sistem Informasi Pengadaan Sekolah (SIPLah) Kemendikbud mendapatkan apresiasi sebagai praktik baik penerapan e-katalog dan lokapasar dalam pengadaan barang jasa pada program Aksi Nasional Pencegahan Korupsi (ANPK) tahun 2020 oleh Presiden Republik Indonesia.

Pusat Data dan Teknologi (Pusdatin) Kemendikbud juga mendapatkan penghargaan dalam acara METAEDU atas “Outstanding performance for promoting the development of the smart education industry and the cooperation of the international education”.

Bahkan Kemendikbud berhasil menjadi juara dalam ajang Indonesia Content Marketing Awards (ICMA) 2020 kategori Kementerian/Lembaga/Pemerintah dan BUMN untuk produk Rumah Belajar.

4. Kenalkan Merdeka Belajar

Merdeka belajar adalah tema utama yang diusung Nadiem. Di antaranya adalah ia melakukan Penghapusan Ujian Nasional sebagai syarat kelulusan bagi seluruh siswa. 

Ia juga melonggarkan sistem zonasi pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Perubahan yang dilakukannya adalah menaikkan kuota penerimaan siswa berprestasi. Ini dinilai sebagai salah satu langkah kemerdekaan belajar di Indonesia. 
 
Adapaun kuota sistem zonasi sekolah yang diterapkan Nadiem ialah 50% untuk jalur zonasi, 30% untuk jalur prestasi, 15% untuk jalur afirmasi dan 5% untuk jalur perpindahan domisili orang tua.

Lainnya Perubahan sistem SNMPTN

Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) juga mengalami perubahan. Sistem penerimaan mahasiswa ini menerapkan aturan baru di tahun 2021.
 
Siswa yang sudah dinyatakan diterima melalui jalur SNMPTN tidak dapat lagi mencoba jalur ujian SBMPTN.

5. Zodiak

Nadiem Makarim diketahui memiliki zodiak cancer yang penuh dengan kontradiksi. Dia lembut, penuh kasih, perhatian, dan selalu mempedulikan orang-orang yang sangat dia sayangi.

Tapi, selalu ingat bahwa lelaki yang lahir di bawah tanda Kepiting inu memiliki cangkang keras dan capit untuk melindungi dirinya yang rentan saat diserang.

Lelaki Cancer mampu mengambil peran dan bersikap kesatria. Sayangnya, dia sangat peka dan mudah terluka. Dia mungkin tidak akan memberi Anda kesempatan lain untuk melakukan kesalahan setelah Anda melukainya.  

Selain itu, dia juga memiliki ingatan yang panjang, dan tidak pernah lupa begitu dia mengalami sesuatu. Berjalanlah dengan ringan dan bersikap baik pada lelaki Cancer, maka Anda akan dihargai dengan kesetiaan yang abadi.

Intuisi lelaki Cancer juga sangat berkembang, tetapi kadang-kadang bisa terbatas pada orang-orang yang ada di sekitarnya saja.

Zodiak ini terlahir untuk hidup dengan orang-orang yang disukainya saja atau yang setipe dengan dirinya.

Kadang-kadang dia perlu dipancing keluar dari cangkang mereka dan zona nyaman mereka untuk benar-benar tumbuh. 

Seorang lelaki Cancer juga dapat kerap mengalami kerinduan dan nostalgia untuk hal-hal di masa lalu, yang, jika disalurkan secara kreatif, dapat menginspirasi dia untuk menjelajahi sejarah dan dunia mitos.  

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI