Suara.com - Bagi perempuan, tanda-tanda penuaan kulit adalah salah satu hal yang paling dikhawatirkan ketika usia mulai merambat naik. Tanda-tanda penuaan sendiri mulai terlihat jelas ketika usia memasuki usia 3o tahunan, tapi sesungguhnya, proses penuaan telah berlangsung lebih awal dari itu.
Mengutip Mayo Clinic, mulai usia 20 tahun, produksi kolagen sebenarnya sudah mulai berkurang sebanyak 1%, dan hal ini menyebabkan kulit mulai berkerut dan kendur. Selain itu, kulit juga mengalami penurunan kemampuan untuk eksfoliasi sebesar 28%. Akibatnya, terjadi penumpukan sel kulit mati yang membuat kulit tampak kusam.
Memasuki usia 30 tahun, sel-sel lemak di wajah mulai menyusut, sehingga kulit menjadi lebih tipis. Dan memasuki usia 40 tahun, kolagen tidak lagi diproduksi yang ditandai dengan munculnya adanya kerutan dan garis penuaan.
Seluruh proses penuaan kulit di atas pada akhirnya membuat kulit menjadi kering dan mudah memar, rusak, dan pecah-pecah.
Selain faktor usia, paparan sinar UV, polusi, dan ekspresi wajah yang berulang juga akan berdampak pada berkurangnya elastisitas kulit dan menimbulkan kerutan.
Lalu, adakah cara untuk melawan tanda-tanda penuaan kulit di atas?
Untuk membantu para perempuan menghambat proses penuaan kulit, PT. Lamindo Genial Gemilang menghadirkan rangkaian skincare Margaux. Brand yang berasal dari bahasa Prancis yang berarti mutiara ini, terdiri dari Brightening Face Cleanser, Moisturizer Face Tonner, Brightening and Antiaging Night Cream, dan Brightening and Glowing Day Cream memiliki komposisi yang lengkap untuk membantu menjaga kesehatan kulit dari luar.
Salah satu kandungan andalannya adalah kolagen, jenis protein berserat dan tak larut yang merupakan fondasi utama dari tulang, kulit, urat, dan jaringan ikat yang memberikannya struktur dan kekuatan, sehingga akan menjaga kulit tetap kencang dan elastis.
Berdasarkan penelitian yang dilakukann oleh Hend Al Atif di College of Medicine, King Khalid University, kolagen topical memberikan efek yang sama dalam menghambat penuaan kulit dengan menjaga elastisitas, memberikan hidrasi, mengurangi kerutan, dan menjaga kehalusan kulit.
Baca Juga: Ciri-ciri Memiliki Kulit Wajah Sehat dan Cara untuk Mendapatkannya
Selain, kolagen, Margaux juga mengandung bahan-bahan bermanfaat lainnya, seperti lactic acid, niacinamide, bakuchiol, hyaluronic acid, dan rice extract.