Suara.com - Ubud di Bali merupakan destinasi wisata yang terkenal dengan keindahan alam dan warisan kebudayaan yang masih kental.
Popularitas Ubud menempatkannya sebagai salah satu destinasi wisata terbaik untul solo travellers alias wisatawan tunggal oleh Forbes Advisor UK. Penilaian ini, yang dilakukan bersama pakar perjalanan perorangan independen yakni Adventurous Kate, Vicky Flip Flop Travels, dan Global Grasshopper, menyebut Ubud sebagai kota destinasi internasional terbaik keenam bagi para solo travellers.
Tjokorda Gde Bayuputra Sukawati selaku Ketua Yayasan Bina Wisata Ubud mengatakan, pihaknya yakin bahwa kerja sama antara yayasan dan Gojek telah menjadi faktor penting yang mendorong Ubud berada di posisi tersebut.
"Kerjasama yang telah dilakukan dilakukan selama ini, selain untuk membuka lapangan pekerjaan baru, yang tidak kalah penting adalah menyediakan layanan transportasi berbasis teknologi yang mengedepankan kemudahan, kenyamanan dan keamanan bagi wisatawan dalam bermobilisasi baik di dalam maupun di luar kawasan Ubud," katanya dikutip dari ANTARA.
"Oleh karena itu, kami menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang telah terjalin selama ini dan berharap kerjasama ini dapat senantiasa dikembangkan untuk terus memajukan Ubud sebagai primadona pariwisata nasional dan internasional," sambungnya.
Sebagai informasi, Gojek dan Yayasan Bina Wisata Ubud telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama terkait Pemanfaatan Layanan Aplikasi Gojek dalam rangka pengembangan kawasan Ubud yang dilakukan oleh Gede Manggala, Head of Indonesia Regional Gojek, dengan Tjokorda Gde Bayuputra Sukawati, Ketua Yayasan Bina Wisata Ubud di Museum Puri Lukisan Ubud.
Dalam kerjasama tersebut, Gojek membuka pendaftaran mitra GoRide dengan lokasi, titik jemput, dan proses operasional yang telah disepakati dengan pihak yayasan. Di samping itu, Gojek turut mendukung pengembangan kewirausahaan terpadu bagi pengembangan potensi keterampilan dan kemandirian berusaha secara kolaboratif. Gojek juga menghadirkan rangkaian kegiatan, mulai dari onboarding, sampai pelatihan dan pembinaan usaha.
Melalui program ini, diharapkan para peserta dapat bergabung sebagai mitra di ekosistem GoFood dan memiliki pengetahuan yang baik untuk mengembangkan usahanya.
Gede Manggala mengatakan, dia sangat senang saat mendengar Ubud terpilih sebagai destinasi wisata internasional terbaik keenam bagi pelancong perorangan.
Baca Juga: Bali United Menang Tipis 1-0 Atas Kaya FC Iloilo, Suporter Nyanyi AFC Gagal Lagi!
Menurutnya, hal itu merupakan pencapaian besar karena parameter yang digunakan pasti sangat ketat, terlebih dilakukan di kota-kota destinasi para pelancong di seluruh dunia. Oleh karena itu, dia mengatakan pihaknya gembira karena dapat berpartisipasi memberikan layanan transportasi di bidang kepariwisataan di Bali, khususnya Ubud.
“Dalam aspek transportasi inilah, salah satu titik temu tersebut terjadi dan Gojek menjadi layanan online pertama yang dapat beraktivitas secara resmi di Kawasan Ubud. Kami memiliki ekosistem yang lengkap, baik transportasi, layanan pesan antar makanan atau yang lebih dikenal dengan GoFood, logistik, dan sebagainya. Di samping itu, kami juga memiliki digital payment, salah satunya GoPay yang menjadi bagian dari GoTo Financial serta Tokopedia dimana ketiganya menjadi bagian dari GoTo," kata Gede.
“Dengan beragam produk dan layanan tersebut, kami berharap dapat memberikan dukungan yang optimal terhadap mobilitas dan pengembangan UMKM bagi masyarakat Bali, khususnya di wilayah Ubud ini," tutup Gede.