Kabar Terbaru 5 Pemain My Roommate Is a Gumiho Ada yang Sedang Wajib Militer

Arendya Nariswari Suara.Com
Rabu, 29 Juni 2022 | 10:18 WIB
Kabar Terbaru 5 Pemain My Roommate Is a Gumiho Ada yang Sedang Wajib Militer
https://www.imdb.com/title/tt13777028/?ref_=tt_mv_close
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepopuleran drama Korea My Roommate Is a Gumiho di tahun 20221 lalu berhasil membuat penonton setianya masih belum bisa move on sampai sekarang. Maka, tidak heran jika mereka menantikan drama apa saja yang akan diperankan oleh para pemain drama milik tvN ini.

Demi mengobati kerinduan penonton My Roommate Is a Gumiho, berikut kabar terbaru dari para pemain di dalamnya.

5 Pemain My Roommate Is a Gumiho dan Kabar Terbarunya Saat ini.

1. Jang Ki Yong sebagai Shin Woo-Yeo

Baca Juga: Ulang Tahun Ke-31 Tahun, Intip 5 Drama Seohyun SNSD yang Mempopulerkan Namanya di Dunia Akting

Jang Ki Yong [Soompi]
Jang Ki Yong [Soompi]

Kabar terbaru pemain My Roommate Is A Gumiho yang iho yang pertama datang dari Jang Ki Yong yang berperan sebagai Shin Woo-Yeo, siluman Gumiho berusia 999 tahun. Saat ini, pria kelahiran 1992 ini tengah ada dalam masa wajib militernya. Jadi, belum ada lagi drama terbaru yang dimainkan oleh pria tampan dengan rahang tegas ini.

Drama Korea yang diambil Jang Ki Yong sebelum berangkat wamil adalah Now, We Are Breaking Up yang tayang akhir tahun lalu.

2. Lee Hye Ri sebagai Lee Dam

Lee Hye Ri (Instagram/@hyeri_0609)
Lee Hye Ri (Instagram/@hyeri_0609)

Anggota girl group Girl’s Day ini berperan sebagai seorang mahasiswa energik bernama Lee Dam. Peran Hye Ri di My Roommate Is a Gumiho mungkin akan sedikit mengingatkan kita akan tingkahnya sebagai Deok Sun di Reply 1988. Lee Dam diceritakan sebagai wanita jomblo yang belum pernah memiliki pasangan sebelumnya.

Di tahun 2022 ini, Lee Hye Ri telah beradu akting dengan Yoo Seung-ho di drama Korea berjudul Moonshine

Baca Juga: Segera Tayang, TVING Bagikan Poster Drama Dear X Who Doesnt Love Me

3. Kang Han-Na sebagai Yang Hye-Sun

Kang Han Na. (Instagram/@k_hanna)
Kang Han Na. (Instagram/@k_hanna)

Kabar berikutnya datang dari Kang Han-Na yang berperan sebagai Yang Hye-Sun, teman siluman Shin Woo-Yeon yang telah berusia 747 tahun meskipun di KTPnya tertulis 22 tahun. Baru-baru ini, wanita cantik yang juga merupakan pemain di Start-Up ini mengambil drama bertemakan kerajaan yang berjudul Bloody Heart.

Dalam drama terbarunya, Kang-Han-na mendapat kesempatan untuk menjadi pemeran utama dan beradu akting dengan lee Joon.

4. Kim Do-Wan sebagai Do Jae-Jin

Sosok tampan kelahiran 1995 ini berperan sebagai Do Jae In, teman gumiho yang ada di film ini. Sama halnya dengan Kang Han-Na, Kim Do-Wan juga merupakan alumni Start-Up yang berperan sebagai Yong-San.

Kabar terbaru Kim Do-wan dari dunia seni peran adalah keterlibatan dirinya dalam sebuah serial drama berjudul I Have Not Done My Best.

5. Bae In-Hyuk sebagai Gye Sun-Woo

Berperan sebagai senior Lee Dam, Gye Sun-Woo digambarkan sebagai sosok sempurna yang berasal dari keluarga kaya raya dan memiliki penampilan yang rupawan. Kepiawaian Bae In-Hyuk dalam dunia seni peran mulai terlihat saat membintangi drama web berjudul XX.

Pada tahun 2022 ini, kebolehan acting Bae In-Hyuk dapat disaksikan dari serial drama milik SBS TV berjudul Why Her?

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI