“Dia harus mengalami teknologisasi, sumber utama pertumbuhan adalah perubahan teknologi. Sekarang ini kita menghadapi zaman di mana teknologi itu memasuki segala proses yang diperlukan di dalam bisnis,” kata Djisman.
Djisman menambahkan, perubahan teknologi sangat pro perempuan. Kata dia, dengan teknologi kendala yang dihadapi perempuan menjadi melonggar. Djisman juga menekankan, tekonologisasi akan membantu UKM untuk bisa terus tumbuh.
“Kalau UKM terus berkutat pada survival businesses maka pertumbuhan tidak bisa diharapkan, survival business is no growth business. Ketika UKM terjepit masuk sektor survival tapi untuk tumbuh perlu lebih dari itu antara lain dengan teknologisasi,” ujar Djisman.