Suara.com - Musim panas yang cerah jadi kesempatan bagi para fashionista untuk mengekspresikan gaya authentic mereka dengan aksen warna dan corak yang bersifat bold. Salah satunya seperti yang dihadirkan oleh koleksi tas terbaru dari Kate Spade ini.
Terinspirasi dari kota New York saat musim panas, Kate Spade New York kini menghadirkan koleksi tas yang dapat membuat tampilan jadi lebih playful. Seperti Jessica Mila, Anissa Aziza, Nadhifa Tsana, Enzy Storia, dan Prinsa Mandagie, yang terlihat menggunakan beberapa tas dari Kate Spade New York koleksi Summer 2022 untuk melengkapi gaya berpakaian mereka yang berbeda-beda.
Mari intip beberapa tampilannya!
Jessica Mila, mengenakan Meringue Small Crossbody (Rp7.190.000)

Sweet like meringue! Itu lah kata pertama yang muncul saat Jessica Mila terlihat mengenakan Meringue Small Crossbody dari Kate Spade New york. Jessica Mila terlihat feminim dan chic dengan paduan vest, rok, dan satin tank top berwarna putih dengan tas berbahan smooth nappa leather ini.
Warnanya yang kuning juga memberikan aksen pop dan playful pada tampilannya. Dengan braided top handle dan selempang, tas cantik ini cocok untuk melengkapi OOTD saat berpegian di akhir pekan.
Enzy Storia, mengenakan Squeeze Grapefruit Wicker Crossbody Bag (Rp8.190.000)

Enzy Storia terlihat mengenakan Squeeze Grapefruit Wicker Crossbody Bag dari Kate Spade New York. Tas yang berbentuk grapefruit ini memiliki bahan rattan wicker ditambah dengan aksen emas di tasnya membuat Enzy terlihat lebih girly dan fun.
Enzy memadukan tas ini dengan midi dress dan balloon sleeve yang berwarna senada, sehingga membuat tampilan presenter ini menjadi lebih ceria.
Baca Juga: Shandy Purnamasari Tenteng Tas Mewah Motif Jendela, Warganet Sebut Berlebihan, Kok Bisa?
Anissa Aziza, mengenakan Crush Medium Crossbody Bag in Garden Rose (Rp6.190.000)