Setelah sang kakak selesai mandi, bocah tersebut pun mengakhiri percakapan yang tak akan pernah berbalas itu pada sang ibu.
"Dadah mama kakak sudah selesai mandi. Jangan bilangkan kakak saya pinjam hpnya. Hormat," tulisnya.
Menurut sang kakak di Twitter, adiknya itu memang terbiasa mencurahkan perasaannya pada sang ibu, meski saat ini telah tiada. Bahkan, setiap berziarah, ia tak pernah terlewat untuk berfoto di samping makam ibunya.
Unggahan ini pun menjadi sorotan karena membuat banyak warganet terharu. Tak sedikit yang memberi komentar dalam cuitan tersebut hingga mendapat lebih dari 102 ribu tanda suka.
"Nanti kalo udah lebih dewasa dan ngerti, setiap hari jumat setelah shalat subuh ke makam almarhumah mama ya, ungkapin semua cerita yang pengen kamu kasih tau ke mama. InsyaAllah mamanya denger," ujar @fazaxxxxxx.
"Nder, nomor hp mamah kamu aktif ngga? Kalau bisa aktifin terus nder. Pakai aja atau sekadar dirawat biar aktif. Biar adek kamu bisa terus kirim pesan ke mamah. Takutnya kalau ngga diaktifin, nanti nomernya direcycle trus dipake orang. Nanti adekmu ngga bisa kirim lagi," kata @asn_xxxxxxx.
"Adek Novan pinter banget sih, ku tengokin raport lamaku ga ada yang nilainya 90. Selamat ya adek," tulis @chanxxxxxxx.
"Adek nya pinter, baik, kuat, tutur bahasa dan typing nya pun sopan dan bagus banget. Di saat anak kecil seusianya bahasanya udah banyak yang kasar tapi adeknya ga terpengaruh hal itu. Ya Allah dek. Sehat selalu, semoga besar nanti jadi orang sukses ya. Yakin mamah disana bangga," tambah @ralpxxxxxxx.
Baca Juga: Niat Pesan Ojek Online, Penumpang ini Shock Dapat Pengemudi Beda Pulau