Suara.com - Menjadi seorang anak publik figur membuat Baby L tak pernah luput dari sorotan media. Mulai dari tingkah gemasnya hingga apapun yang ia kenakan seperti baju.
Anak dari pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar ini memang kerap kali mengenakan busana yang harganya selangit. Meski beberapa baju Baby L terlihat sederhana seperti baju bayi pada umumnya.
Salah satunya adalah ketika Baby L mengenakan outfit ala bocah petualang. Baby L tampak kece mengenakan OOTD serba putih ini.

Dilansir dari akun @leslaralfatih_fashion, seperti biasa outfit kali ini harga tak bisa dibilang murah. Berikut detail OOTD Baby L ala bocah petualang.
1. PETIT BATEAU - Baby Boy's White Mercure Two Pieced Striped Poplin Set
Yang membuat Baby L terlihat seperti bocah petualang adalah setelan baju putih ini. Bayi kecil ini tampak menggemaskan mengenakan baju tanpa lengan dan celana pendek yang modelnya adventure banget. Setelan tersebut dibanderol seharga Rp1 juta.
2. PETIT BATEAU - Twill Sun Hat
Topi model twill inilah yang semakin mempertegas penampilan petualangan Baby L. Topi tersebut harganya mencapai sekitar Rp 436 ribu.
3. DIOR - Baby High Top Sneaker
Baca Juga: Piknik Cantik di Kintamani Bali, Febby Rastanty Dipuji Mirip Jisoo BLACKPINK
OOTD Baby L kemudia di tutup mengenakan sepatu dior dengan warna kombinasi putih dan abu-abu. Anak semata wayang Lesti Kejora dan Rizky Billar sangat luwes mengenakan sepatu itu. Harga sepatu tersebut dibanderol sekitar Rp10 juta.