Ada pula tindakan pencegahan lain. Misalnya, menggunakan plastik sampah yang kuat dan dapat ditutup rapat, tempat sampah yang terintegrasi dan bisa ditutup agar baunya tidak menyebar, atau menempelkan penghilang bau dekat tempat sampah.
3. Bersihkan Kotoran Hewan Peliharaan Secara Rutin
Bagi keluarga yang memiliki hewan peliharaan seperti anjing atau kucing, terutama yang belum terlatih untuk buang air di tempatnya, kotoran hewan peliharaan juga bisa jadi sumber bau tidak sedap yang muncul di dalam rumah.
Selain melatih hewan peliharaan untuk buang air di tempatnya, misalnya anjing di halaman belakang rumah dan kucing di litter box, selalu bersihkan kotoran hewan peliharaan dengan segera apabila mereka masih buang air di dalam rumah. Menunda untuk membersihkannya hanya akan membuat baunya semakin menyebar ke seluruh ruangan. Apalagi kalau kotorannya terkena furnitur yang terbuat dari kain.
Untuk litter box, Anda bisa menggunakan pasir beraroma wangi, serta rutin membuang dan menggantinya. Bahkan, bisa juga menggunakan litter box yang mampu membersihkan secara otomatis bila memiliki budget lebih.
4. Hindari Menjemur Pakaian di Dalam Ruangan
Saat musim hujan dan cucian belum kering, sering kali Anda atau asisten rumah tangga memutuskan untuk menjemur pakaian di dalam ruangan. Trik ini memang efektif untuk membuat baju cepat kering yang mengurangi beban menjemur dan menyetrika keesokan harinya.
Hanya saja, menjemur pakaian yang basah dan lembap, apalagi dalam jumlah banyak akan menimbulkan bau tidak sedap di dalam ruangan. Bau apek dari pakaian-pakaian ini akan mengganggu aktivitas di dalam ruangan. Belum lagi, ruang gerak yang jadi terbatas karena pakaian yang digantung.
5. Buka Pintu dan Jendela Beberapa Kali Sehari
Sirkulasi udara juga tidak kalah penting untuk menghilangkan bau tidak sedap di dalam ruangan. Tidak hanya untuk memberikan pencahayaan alami dan embusan angin ketika udara sedang panas, pintu dan jendela yang dibuka secara rutin juga mampu mengeluarkan bau tidak sedap.
Rutinlah membuka pintu dan jendela beberapa kali dalam sehari. Terutama setelah memasak makanan yang baunya menyengat atau memang ada aroma kurang mengenakan yang sudah terjebak di dalam rumah selama beberapa lama.
6. Tutup Pintu Kamar Mandi dan Bersihkan
Ada keluarga yang kebiasaannya membuka pintu kamar mandi dan ada juga yang selalu menutupnya. Sebaiknya, pintu kamar mandi selalu tertutup untuk mencegah bau tidak sedap keluar dari kamar mandi dan memenuhi ruangan lain. Meskipun sudah rutin dibersihkan, kita tidak pernah tahu bau apa yang akan keluar dari kamar mandi.
Baca Juga: Tunjukkan Dulu dan Sekarang Bentuk Rumah Pratama Arhan, Videonya Banjir Pujian
Bukan cuma menutup pintu saja, kamar mandi juga perlu dibersihkan secara rutin agar tidak mengeluarkan bau tidak sedap. Gunakan kapur barus dan pengharum ruangan, hindari kamar mandi yang terlalu basah, dan hilangkan kebiasaan seperti merokok di dalam kamar mandi.