Suara.com - Grup kasidah Nasida Ria sempat menjadi trending topic beberapa waktu lalu. Grup asal Semarang ini langsung mencuri perhatian karena tampil di Jerman sebagai pembuka acara seni Documenta Fifteen.
Pada kesempatan itu, grup yang sudah go internasional sejak tahun 1988 ini tampil membawakan beberapa lagu berbahasa Indonesia. Penampilan mereka pun mendapat sambutan yang hangat dari bule-bule di sana.
Anggota Nasida Ria kerap tampil dengan busana yang seragam. Tidak hanya gamis, model hijab mereka pun sama.
Menilik akun Instagram nasidariasemarang, grup kasidah ini ternyata memiliki banyak busana yang menarik untuk diulik. Mulai dari busana warna monokrom hingga mencolok, ini dia deretan gaya busana Nasida Ria!
1. Gamis Hitam Kuning

Gamis dengan warna hitam dan kuning neon adalah busana yang dikenakan Nasida Ria saat manggung di Jerman beberapa waktu lalu. Gamis ini memiliki hiasan brokat hitam di bagian tengahnya.
Untuk melengkapi penampilan, dipilih hijab berwarna hitam. Aksesoris berupa bros juga disematkan pada hijab mereka sebagai pemanis.
2. Monokrom

Grup yang anggotanya sudah mencapai generasi ketiga ini juga memiliki busana berwarna monokrom. Gamis dengan warna hitam itu dihias dengan brokat silver menyamping sehingga jadi terlihat seperti one off shoulder dress.
Baca Juga: Bikin Bule Bergoyang, 5 Momen Grup Kasidah Nasida Ria Tampil di Jerman
Hijab hitam yang dikenakan juga diberi aksesoris warna silver, senada dengan busana yang dipakai.