Suara.com - Dikenal sebagai 'Sultan Andara', ternyata Raffi Ahmad tidak ingin memberikan warisan berupa harta kepada kedua anaknya, Rafathar dan Rayyanza. Menurut suami Nagita Slavina itu, harta bisa mudah dicari. Lalu, warisan seperti apa yang ingin Raffi berikan kepada kedua buah hatinya?
Seorang wanita menjadi bahan perbincangan karena menceritakan mengenai kisahnya yang hidup dengan pura-pura miskin. Padahal faktanya, wanita ini ternyata adalah seorang crazy rich yang tidak pernah punya masalah uang. Kisah ini menjadi viral setelah ia memberikan pengalamannya secara detail melalui laman Elle. Dilansir dari laman tersebut, ia ternyata tidak mencoba hidup dengan pura-pura miskin tanpa alasan. Lalu, apa alasannya?
Simak berita selengkapnya di bawah ini!
1. Bukan Harta, Ternyata Ini Warisan Utama yang Ingin Diberikan Raffi Ahmad Kepada Rafathar dan Rayyanza

Dikenal sebagai 'Sultan Andara', ternyata Raffi Ahmad tidak ingin memberikan warisan berupa harta kepada kedua anaknya, Rafathar dan Rayyanza. Raffi mengaku, ia lebih memilih mewariskan lingkungan yang sehat dan kesehatan fisik kepada kedua buah hatinya.
Menurut suami Nagita Slavina itu, harta bisa mudah dicari, tapi alam lestari dan lingkungan yang sehat seperti suhu bumi hingga udara bersih adalah warisan yang sangat dibutuhkan keturunannya di masa depan.
2. Crazy Rich Ini Sengaja Pura-Pura Miskin, Menjadi Kaya Membuatnya Kesepian

Seorang wanita menjadi bahan perbincangan karena menceritakan mengenai kisahnya yang hidup dengan pura-pura miskin. Padahal faktanya, wanita ini ternyata adalah seorang crazy rich yang tidak pernah punya masalah uang.
Baca Juga: Dibongkar Hotman Paris, Raffi Ahmad Ternyata Sering Jalan Bareng Nita Gunawan
Kisah ini menjadi viral setelah ia memberikan pengalamannya secara detail melalui laman Elle. Dilansir dari laman tersebut, ia ternyata tidak mencoba hidup dengan pura-pura miskin tanpa alasan.