Suara.com - Memiliki tubuh langsing nan sehat serta panjang umur menjadi impian banyak orang. Sayangnya, masih banyak orang justru memilih cara diet yang tidak sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Saat ini, memang ada banyak jenis diet yang makin digandrungi anak muda untuk dicoba. Namun tahukah Anda jika ada diet asal Jepang yang mampu membuat tubuh cepat langsing sekaligus hidup lebih lama?
Dilansir dari laman Newsdelivers, ada metode asal Jepang yang dikenal dengan nama diet 80/20. Diet ini ada sejak lama dan umumnya dilakukan secara rutin oleh masyarakat Okinawa.
Berbeda dengan kebanyakan diet yang menawarkan proses instan, metode ini harus dilakukan secara rutin dan benar-benar konsisten. Konsistensi inilah yang kemudian menjadikan penduduk Okinawa rata-rata memiliki umur panjang.
Baca Juga: Tertarik Mencoba Diet Keto atau Intermittent Fasting? Dokter Gizi Ingatkan Hal Ini
Ciri khas dari diet 80/20 terletak pada porsi makanan yang diatur dengan ketat. Setiap kali merasa lapar, penduduk sana akan menikmati makanan dengan porsi 80 persen saja untuk mengatasi kelaparan tersebut.
Sementara 20 persen lainnya akan dibiarkan sampai menunggu jam makan setelahnya. Mereka biasanya makan dengan lebih sedikit pada siang hari dan lebih banyak di malam hari, asalkan tidak menjelang waktu tidur.
Selain aturan ketat terkait waktu dan porsi makannya, diet ini juga memiliki aturan khusus terkait jenis makanannya. Orang Okinawa menghindari jenis makanan dengan kandungan garam dan gula yang tinggi.
Hal ini lantaran kandungan garam tinggi bisa menyebabkan penyakit jantung, sedangkan asupan tinggi gula dapat memicu diabetes.
Porsi sayuran dan daging dibuat dengan seimbang, namun masih ditambahkan dengan buah-buahan. Mereka banyak mengonsumsi ubi jalar dan sayur bayam untuk menu makanan berat.
Baca Juga: Gemar Minum Jus dan Dikenal Punya Gaya Hidup Sehat, Luna Maya Akui Awalnya Dipaksa Ibu