Pangeran William dan Kate Middleton Disebut Tidak Berusaha Mengenalkan Anaknya ke Archie dan Lilibet

Risna Halidi Suara.Com
Rabu, 15 Juni 2022 | 16:37 WIB
Pangeran William dan Kate Middleton Disebut Tidak Berusaha Mengenalkan Anaknya ke Archie dan Lilibet
RCatherine Middleton dan Pangeran William berdiri bersama anak-anak mereka yaitu Pangeran Louis, Putri Charlotte dan Pangeran George untuk menonton atraksi pesawat khusus dari balkon Istana Buckingham saat perayaan 70 tahun tahta Ratu atau Queen Platinum Jubilee di London, Ingrris, Kamis (2/6/2022). [Daniel LEAL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga Cambridge disebut-sebut tidak berusaha dengan keras untuk memperkenalkan anak-anaknya yaitu Pangeran George, Putri Charlotte dan Pangeran Louis dengan sepupu mereka, Archie dan Lilibet.

"William dan Kate sama sekali tidak berusaha untuk memperkenalkan Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis ke Lilibet selama acara Platinum Jubilee Ratu Elizabeth II," kata pakar kerajaan Christopher Andersen kepada Us Weekly.

Dia menambahkan masih "banyak ketegangan" antara saudara ipar tersebut, terutama setelah Harry dan Meghan memilih mundur dari tugas Kerajaan Inggris dan pindah ke California.

Apalagi baik Harry dan Meghan Markle pernah mengungkapkan drama keluarga Kerajaan Inggris secara eksklusif kepada bintang show Amerika Serikat, Oprah Winfrey.

Baca Juga: Terpopuler Lifestyle: Profil Erika Gudono Gandengan Kaesang Pangarep, Pangeran William Pindah dari Istana Kensington

"Sejauh yang saya tahu, tidak ada yang percaya mereka berbicara (satu sama lain),” kata Andersen, yang sebelumnya dilaporkan oleh Page Six.

Sebelumnya dilaporkan bahwa Duke dan Duchess of Sussex telah mengundang Pangeran William dan Kate serta anak-anak mereka ke pesta ulang tahun pertama Lilibet.

Tetapi di waktu yang sama, Duke dan Duchess of Cambridge berada di Wales untuk mengambil bagian dalam salah satu rangkaian acara Platinum Jubilee.

Meski demikian, putri Harry dan Meghan tetap bisa bertemu dengan nenek buyutnya yaitu Ratu Elizabeth II untuk pertama kali.

Perjalanan Harry dan Meghan Markle ke Inggris beberapa waktu lalu adalah pertama kalinya bagi putra mereka, Archie yang kini berusia 3 tahun, kembali ke negara asalnya sejak keluarganya pindah ke Amerika Serikat pada 2020 lalu.

Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Pangeran William dan Kate Middleton Akan Pindah dari Istana Kensington

Keluarga itu mendarat di London dan menghadiri beberapa acara Platinum Jubilee, meski tidak bergabung dengan bangsawan lain di balkon selama parade Trooping the Color.

Saat acara Layanan Nasional Thanksgiving di Katedral St. Paul di London dan kebaktian di gereja, Harry dan Meghan duduk jauh dari William dan Kate Middleton.

Tak lama Harry, Meghan dan kedua anak mereka diam-diam kembali ke California menggunakan jet pribadi bahkan sebelum gelaran Platinum Jubilee Pageant benar-benar berakhir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI