Suara.com - Sepatu biasanya jadi salah satu fashion item penunjang penampilan. Tetapi mungkin tidak berlaku bagi lelaki asal Inggris berikut ini.
Ia memilih buat tato di seluruh area kaki yang biasa tertutup sepatu. Alasannya karena "lelah membayar" untuk mengganti sepatu usangnya. Pria yang tidak diketahui namanya tersebut meminta kepada seniman tato Dean Gunther untuk dibuatkan tato sepasang sepatu Nike favoritnya. Cerita tersebut dibagikan Dean melalui media sosialnya.
"Saya ingin menciptakan ilusi bahwa orang itu memakai sepatu, meskipun dia telanjang kaki," kata Dean, dikutip dari Mirror.
Dean membutuhkan waktu sekitar dua jam untuk membuat desain sepatu di kaki kliennya. Total seluruh pengerjaan untuk tato sepasang sepatu itu menghabiskan waktu hingga delapan jam.
Baca Juga: Bikin Heboh! Pengunjung Mal Minta Cleaning Service Bersihkan Sepatu, Ini Klarifikasi Sang Ibu
Diakuinya bahwa membuat tato sepatu tersebut bukan hal mudah baginya. Karena ia harus menggambar sensiri dan tidak menggunakan stencil atau alat cetakan tato sama sekali.
"Saya harus memastikan semuanya mengalir dengan kontur tubuh. Sebuah stensil tidak akan berfungsi dalam kasus ini, jadi semuanya dengan tangan bebas. Setelah itu, tatonya langsung," ujarnya.
Dean membagikan kreasinya lewat unggahan di TikTok dan Instagram dan ditonton lebih dari 2 juta kali. Hasil karyanya banyak dipuji warganet juga menilai kliennya telah lakukan penghematam besar karena tidak perlu selalu membeli sepatu baru.
"Wow, pria pemberani (untuk menato) kedua kaki," ucap salah seorang warganet.