10 Restoran Keren di Jakarta yang Wajib Kamu Coba

Rabu, 15 Juni 2022 | 14:09 WIB
10 Restoran Keren di Jakarta yang Wajib Kamu Coba
Ilustrasi Restoran. (Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa sih yang tidak pernah mendengar soal sang ibukota yaitu Jakarta? Jakarta adalah kota metropolitan yang bukan hanya pusat tempat orang bekerja; Jakarta juga mempunyai berbagai entertainment agar mereka yang bersinggah dan tinggal di sana bisa bersenang-senang di waktu senggang mereka.

Salah satu dari entertainment yang ada adalah restoran di Jakarta. Ada banyak restoran di Jakarta sehingga terkadang kita bingung mau makan di mana. Tapi jangan khawatir, karena ada banyak restoran keren di Jakarta yang bisa kamu coba! Mau tahu apa saja restorannya? Yuk, intip list-nya di sini!

1. Turkuaz Restaurant Senopati

Kalau anda suka makanan Turki, maka anda wajib untuk mampir ke restoran di Jakarta bernama Turkuaz Restaurant Senopati. Sesuai dengan namanya,  restoran ini menyediakan makanan Turki yang authentic dan sesuai dengan negara asal makanannya sendiri. Ya, makanan di Turkuaz disajikan tidak dengan gaya Indonesia tetapi dengan gaya Turki, sehingga anda akan mendapatkan dining experience yang sama dengan mereka yang ada di Turki.

Yang membuat restoran ini unik adalah menu tradisional mereka. Restoran ini mempunyai resep makanan ala chef Sezai Zorlu yang sudah diwariskan turun temurun sejak dulu. Terlebih lagi, mereka juga impor bahan mereka yang asli dari Timur Tengah. Jadi, anda akan merasa seperti makan di Turki langsung!

Tentu saja, dekorasi dari restoran ini juga sesuai dengan namanya. Anda akan melihat lampu gantung mewah dan juga dekorasi yang mempunyai tema Ottoman. Ketika anda menapakkan kaki anda ke dalam restoran, anda akan seperti di bawa ke Turki sendiri untuk menyantap makanan mereka yang sangat luar biasa.

2. Caffe Milano

Kalau kalian ingin mencoba makanan dari Italia, kamu bisa mencoba Caffe Milano yang ada di Grand Indonesia. Restoran di Jakarta Pusat ini terkenal dengan ciri khas makanan dan dekorasinya yang sangat Italia. Mulai dari kursinya, dekorasi di dinding, bahkan cat yang digunakan di dalam restorannya - semuanya terlihat classy seperti yang ada di Italia. Meskipun Caffe Milano terlihat mewah, caffe ini tetap memberi kesan homey dan nyaman, sehingga caffe ini cocok untuk dikunjungi oleh siapa saja.

Menu yang ada di Caffe Milano adalah tipikal menu restoran khas Italia. Anda akan menemukan makanan seperti pasta, pizza, caoli siccilani, dan makanan tradisional Italia lainnya. Eits, tapi jangan salah! Meskipun menunya adalah menu khas Italia, Caffe Milano memegang teguh prinsip bahwa semuanya harus semirip mungkin dengan makanan yang ada di Italia. Jadi, anda akan bertemu dengan makanan Italia yang mungkin terlihat berbeda dari restoran Itali lokal lainnya. Tetapi di situ lah kelebihan dari Caffe Milano. Dengan suasana Eropa yang sangat homey dan juga makanan Italia yang nikmat, Caffe Milano cocok digunakan untuk berbagai acara, baik itu acara casual dining atau kumpul-kumpul dengan rekan kantor.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Restoran di Sentul, Cocok untuk Kumpul Bareng Teman dan Keluarga

3. Marugame Udon Mall Taman Anggrek

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI