Unik! Viral KFC di Jepang Sajikan Paket Prasmanan Seharga Rp200 Ribuan

Senin, 13 Juni 2022 | 20:50 WIB
Unik! Viral KFC di Jepang Sajikan Paket Prasmanan Seharga Rp200 Ribuan
Ilustrasi gerai KFC (unsplash @flub)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cabang restoran cepat saji ternama KFC tersebar di banyak negara, salah satunya Jepang. Restoran cepat saji ini memiliki menu andalan ayam goreng krispi dan bisa langsung dipesan di kasir untuk mendapatkannya.

Siapa sangka, KFC di Jepang memiliki penyajian yang unik. Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok maydaysan.

Dalam unggahan itu, ia menunjukkan KFC di Jepang yang sekilas tampak seperti restoran pada umumnya. Dia kemudian menunjukkan menu-menu tak biasa yang ada di restoran itu.

Rupanya KFC di Jepang itu tak hanya menyajikan ayam goreng krispi. Mereka memiliki menu prasmanan dengan sajian yang cukup lengkap.

Baca Juga: Misi Cetak 1 Juta Angkatan Kerja di Jepang oleh Pocket Nihongo

Mulai dari pizza, nasi goreng, jagung, pasta, kentang goreng, donat, panekuk, croissant, salad, sup jagung, es krim, dan lainnya, semua bisa dinikmati oleh pelanggan. Menu prasmanan ini dapat dipilih sendiri pelanggan yang datang.

KFC Prasmanan (TikTok @maydaysan)
KFC Prasmanan (TikTok @maydaysan)

Semua makanan ditata rapi di atas meja, memudahkan pelanggan yang memilih paket prasmanan untuk mengambilnya sendiri. Di sana juga sudah disediakan piring, alat makan, hingga capitan untuk mengambil lauk yang diinginkan.

Semua menu prasmanan di KFC Jepang itu bisa dinikmati dengan membayar sebesar 2.100 Yen atau sekitar Rp229 ribu.

Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.

"Di Amerika juga ada prasmanan seperti ini, tapi Jepang terlihat lebih baik," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Dipakai di Jepang, Inilah Karakter Kamu Berdasarkan Golongan Darah

Warganet lain ikut berkomentar. "Yuk, di Indonesia juga adain yuk. Kayaknya menarik nih," ujar warganet ini.

"Menunya banyak banget. Semua terlihat menggiurkan, aku jadi mau coba," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Senin (13/6/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok.

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI