Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengunggah foto putranya, almarhum Emmeril Kahn Mumtadz, hasil jepretan sendiri.
Di akun instagram @Ridwankamil, terungkap bahwa Eril merupakan sosok yang memiliki filosopi hidup sangat indah.
"Filosofi hidup Eril: berjuta doa akan dipanjatkan dari berjuta kebaikan yang ditaburkan," tulis Ridwan Kamil.
Ia juga memberikan informasi terkait masyarakat yang ingin melakukan takziah. Takziah diperkenankan dilakukan dengan waktu terbatas di Gedung Pakuan, Bandung.
Baca Juga: Detik-detik Jelang Jenazah Eril Tiba di Gedung Pakuan Bandung, TNI-Polri Siapkan Penjagaan
"Jika ingin Takziah dipersilakan jika berkenan antara jam 22.00 Minggu malam sd jam 08.00 Senin pagi di Gedung Pakuan," tuturnya lagi.
Melalui siaran langsung Suara.com, diketahui saat ini Ridwan Kamil dan istrinya Attalia sedang dalam proses perjalanan menuju Bandung. Mobil jenazah berangkat pukul 16.55 WIB usai serah terima di Bandara Soekarna Hatta.
Sebelum iring-iringan mobil jenazah berangkat, Kang Emil dan istri sempat menghampiri wartawan untuk mengucapkan terima kasih. Tidak ada kata yang diucapkan, Kang Emil dan istri hanya membungkukkan badan memberikan gestur terima kasih.
Adapun iring-iringan mobil jenazah berangkat dengan pengawalan dari pihak kepolisian.
Sejumlah menteri terlihat ikut datang ke gedung Kargo Jenazah Bandara Soekarno-Hatta. Mereka kemungkinan ikut upacara serah terima jenazah. Upacara Jenazah itu akan berlangsung selama 30 menit.
Baca Juga: LIVE STREAMING: Situasi Terkini Gedung Pakuan Bandung Jelang Kedatangan Jenazah Eril
Di antara menteri yang datang Menteri BUMN Erick Thohir, Mensesneg Pratikno, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Mereka datang sekitar 20 menit setelah jenazah Eril datang.