Hari Ketiga
- Check Out Hotel dan menuju Banyu Wana Amertha Waterfall
Perjalanan dari hotel di daerah Seminyak menuju Banyu Wana Amertha Waterfall sekitar dua jam berkendara. Banyu Wana Amertha Waterfall memiliki aliran air yang sangat jernih dan segar. Kamu bisa menikmati kesegaran air sambil melakukan berbagai aktivitas, seperti berenang ataupun sekedar berfoto estetik di area sekitar air terjun ini.
- Menuju Bali Handara Golf Gate
Baca Juga: 7 Potret Harga Outfit Ayu Dewi saat Liburan di Bali, Harga Hotpants Hampir Rp10 Jutaan
Setelah puas menikmati keindahan di sekitar Banyu Wana Amertha Waterfall, berkunjunglah ke Bali Handara Golf Gate, sebuah gapura indah yang berada di utara Bali. Gapura ini merupakan salah satu destinasi yang wajib dikunjungi saat ke Bali. Di Bali Handara Golf Gate, kamu dapat menikmati panorama alam yang cantik sambil bermain golf. Selain itu, kamu juga bisa menikmati kuliner khas Bali di sini.
- Makan Siang di Rumah Gemuk Bali
Rumah Gemuk merupakan tempat wisata sekaligus tempat kulineran dan berfoto. Remah Gemuk ini memiliki konsep yang sangat indah dan banyak sekali spot foto yang Instagramable. Kamu dapat bersantai di sini sambil memandang panorama Danau Bratan dan Bukit Bedugul.
- Menuju Bandara Ngurah Rai dan Pulang
Agar tidak terlalu lelah, pilih penerbangan yang tidak terlalu malam untuk kembali ke kota asal.
Nah, itu dia itinerary liburan 3 hari 2 malam di Bali. Yuk, rencanakan liburanmu dari sekarang, dan temukan berbagai promo menarik di online travel agent favoritmu untuk liburan yang lebih hemat! Jangan lupa tetap menjaga protokol kesehatan kapan pun dan di mana pun, demi keamanan, kenyaman, dan kesehatan, ya.
Baca Juga: Chae Soo Bin Ternyata Lagi Liburan di Bali, Sikapnya saat Diajak Bumil Foto Bareng Banjir Pujian