Suara.com - Kim Kardashian kembali mengejutkan publik dengan pengakuan bahwa ia akan melakukan apa pun demi bisa awet muda. Dilansir dari laman Page Six, mantan istri dari Kanye West mengakui bahwa ia bisa saja makan kotoran manusia demi perawatan kultinya.
Kim Kardashian memang tidak satu kali dua kali menunjukkan proses perawatan kulit yang ekstrim demi meraih wajah dan tubuh yang ideal. Bahkan pada sebuah wawancara dengan New York Times, Kim menceritakan tentang apa saja perawatan yang ia telah lakukan.
Wawancara ini dilakukan bertepatan dengan rencana rilisnya produk kecantikan bernama Skkn yang ia buat khusus. Sebelumnya, Kim telah merilis sebuah produk pakaian bernama Skims yang sudah banyak diincar wanita.
Kini ia tengah mempersiapkan brand skincare orisinalnya yang rencana akan dirilis pada Juni 2022. Namun ia juga menununjukkan bahwa demi bisa memiliki kulit yang ideal, para wanita memang harus melakukan banyak hal walaupun terlihat menakutkan.
"Begitu banyak orang ingin bertindak seolah-olah mereka tidak peduli dengan penampilan mereka. Aku tidak bertingkah seolah itu lebih mudah atau itu wajar. Anda hanya tidak bangun dan menggunakan apa pun. Anda bangun, Anda menggunakan bahan-bahan yang kadang aneh demi kulit Anda,” ungkap Kim Kardashian.
Selain itu, Kim juga menegaskan bahwa perawatan demi awet muda yang ia lakukan sudah mencapai 630 USD atau sekitar Rp9 juta setiap hari.
Tidak hanya itu, ia kembali menegaskan akan melakukan apa pun termasuk makan kotoran manusia jika diperlukan. Baginya, hal itu sangat sepadan jika bisa menikmati kulitnya yang awet muda.
“Jika Anda memberi tahu saya bahwa saya benar-benar harus makan kotoran setiap hari dan saya akan terlihat lebih muda, mungkin saja. Saya mungkin saja melakukannya,” tambah Kim.
Tentu saja banyak warganet yang kemudian memberikan banyak komentar atas pernyataan Kim. Banyak juga yang curiga jika Kim bisa saja memasukkan bahan kotoran manusia ke dalam produk skincare yang akan ia jual.
Baca Juga: Sering Terima Ancaman Bom dan Pembunuhan, Kim Kardashian Melapor