Suara.com - Memang tidak ada yang bisa memprediksi kalau untuk urusan jodoh dan mana yang bisa bertahan lama. Saat ini, tidak hanya perbedaan budaya, perbedaa usia saja tidak akan menjadi masalah untuk pernikahan.
Misalnya saja, ada beberapa orang yang menikah dengan pasangannya yang justru jarak usianya di luar batas normal masyarakat. Bahkan jika memiliki jarak usia sekitar 10 tahun saja, bisa menjadi bahan guncingan masyarakat.
Begitu pula dengan yang dialami oleh pasangan asal Malaysia yang viral di sosial media TikTok karena perbedaan usianya. Dilansir dari akun TikTok @its_mayo, pasangan bernama Nani dan Rahman ini baru menikah di tahun 2022, tepatnya 29 April lalu.
Uniknya, keduanya sama-sama pernah mengalami manis pahitnya pernikahan yang harus kandas sebelumnya. Namun berbeda dengan Nani yang tidak memiliki anak dari pernikahan sebelumnya, Rahman sudah dikaruniai dua anak yang menggemaskan.
Baca Juga: Demi Tampil di SEA Games Vietnam, Pesepeda Tiara Andini Rela Tunda Pernikahan
Nani sebenarnya sudah sering mengunggah video-video kebersamaan dirinya dengan Rahman di TikTok. Bahkan beberapa kali, ia juga menunjukkan momen bahagianya dengan dua anak tirinya.
Sayangnya, masih banyak warganet yang memberikan komentar yang buruk dan mempertanyakan apakah Rahmat memang benar-benar suaminya. Selain itu, tidak sedikit pula yang menganggap Rahmat lebih cocok menjadi ayahnya.
Hingga pada hari Selasa (24/5/2022) lalu, Nani membagikan sebuah video terbaru yang memberikan jawaban menohok kepada warganet. Ia membagikan foto pernikahannya dengan Rahmat dan beberapa foto romantis setelah menikah.
“Lelaki yang berumur lebih hot,” tulis Nani sebagai caption untuk videonya.
Pada unggahan tersebut, ia juga menjelaskan bahwa awalnya, ia sempat menolak Rahmat ketika masih dalam masa pendekatan. Namun ia juga menekankan bahwa tidak ada yang tahu kalua persoalan terkait jodoh.
Akhirnya mereka melakukan perkenalan selama tiga tahun sebelum memilih menikah secara sah. Nia juga menanyakan kembali apakah ada yang seperti dirinya, yang selalu ditanya, apakah suaminya itu bukan Bapaknya sendiri.
Untungnya, tidak semua warganet memberikan komentar yang pedas dan memilih untuk mendoakan mereka.
“Semoga langgeng ya Kak,” tulis seorang warganet.
“Ada apa dengan usia? Itu hanya angka, yang penting orangnya ganteng,” tambah warganet lainnya.