Suara.com - Beberapa tahun belakangan, pasar skincare di Indonesia semakin ramai oleh brand lokal. Dengan kualitas yang tak kalah dari brand premium, membuat skincare lokal semakin diminati oleh masyarakat Indonesia.
Hasil riset terbaru yang dilakukan Insignia dan MarketHac menunjukkan bahwa brand skincare lokal kian menguasai pasar ecommerce di Indonesia.
Mengutip dari Antara, Director Insignia Richard Ho mengatakan bahwa brand lokal mampu menguasai pangsa pasar produk kecantikan di beberapa kategori sekaligus, terutama di kategori skincare dan bodycare.
Ho menambahkan, menurut data dari MarketHac, volume pembelian produk kecantikan meningkat di akhir tahun 2021, dan rata-rata menurun sejak awal 2022 hingga akhir kuartal pertama.
Hasil riset tersebut juga menyorot brand lokal yang paling laris di ecommerce Indonesia, yaitu MS Glow dan Scarlett.
Data ini dikumpulkan MarketHac dari beberapa platform terkemuka di Indonesia selama kuartal I di tahun 2022.
Hasil riset menunjukkan, hingga akhir Maret 2022, MS Glow memimpin dengan menguasai pangsa pasar sebesar 8,2 persen pada akhir kuartal I 2022.
Angka ini menurun jika dibandingkan pada akhir tahun 2021, yaitu sebesar 12,6 persen. Namun, MS Glow tetap memimpin di kategori perawatan kulit, diikuti oleh Scarlett dan Somethinc yang juga tetap stabil menduduki posisi ke-2 dan ke-3 sejak Desember 2021.
Untuk kategori kosmetik wajah, brand global Maybelline masih diminati oleh sebagian besar konsumen Indonesia. Namun, brand lokal seperti Wardah dan MakeOver juga menunjukkan hasil penjualan yang kompetitif, terutama pada bulan Januari dan Maret 2022.
Di kategori makeup mata yang lebih spesifik, tanpa disangka-sangka, brand lokal legendaris Viva masuk di tiga besar kategori produk eye makeup yang paling diminati, dan bersaing ketat dengan Wardah yang berada di urutan kedua.