Suara.com - Foto jadul penjual makanan di bandung yang mencuri perhatian netizen menjadi berita terpopuler lifestyle hari ini, Kamis (26/5/2022).
Ada juga harga makanan di Turki yang hanya Rp 2.700 hingga pesanan mi ayam yang bikin merinding.
Simak rangkuman berita lifestyle menarik lainnya dari Suara.com, berikut ini.
1. Beredar Foto Jadul Penjual Makanan Tahun 1935 di Bandung, Publik Salfok Soroti Bagian Kaki
Baca Juga: Beredar Foto Jadul Penjual Makanan Tahun 1935 di Bandung, Publik Salfok Soroti Bagian Kaki
Bak mesin waktu, foto jadul tak jarang membuat banyak orang bernostalgia tentang masa lalu. Misalnya saja seperti foto penjual makanan tahun 1935 berikut ini.
Ya, sebuah foto jadul kembali menjadi sorotan usai diunggah oleh akun fanspage Potret Sejarah Indonesia beberapa waktu yang lalu.
2. Order Menu Mi Ayam, Publik Ikutan Merinding Pas Temukan Kejanggalan Ini: Berasa Film Santet
Mi ayam menjadi salah satu makanan yang cukup digemari oleh berbagai kalangan karena cita rasanya menggugah selera dan porsinya terbilang mengenyangkan.
Baca Juga: Viral Poster Iklan Jajanan Jadul Tahun 1993, Harga Jualnya Bikin Publik Geleng Kepala
Namun belum lama ini, publik dibuat geger dengan pengalaman salah seorang warganet yang baru saja membeli mi ayam di salah satu warung makan.
3. Harga Makanan dan Minuman di Turki Jadi Murah, Roti di Restoran Cuma Rp2.700
Saat berlibur ke luar negeri, biasanya orang akan menyiapkan anggaran lebih untuk kuliner. Hal ini lantaran harga makanan di luar negri kebanyakan lebih mahal dibandingkan dengan di Indonesia.
Namun, di Turki bisa jadi berbeda karena kini harga makanan di sana tak jauh berbeda dengan di Indonesia. Akun TikTok @clerishwijaya berbagi video tentang harga makanan yang ada di Turki.
4. Tes Kepribadian Lewat Gambar: Wajah atau Perempuan Melompat? Ketahui Sifat Tersembunyimu
Tes kepribadian kali ini memperlihatkan kepada Anda soal sifat tersembunyi. Penasaran?
Ada banyak hal yang mungkin tidak kamu ketahui tentang dirimu sendiri. Untuk mengetahui hal tersebut. Cobalah ikuti tes kepribadian satu ini.
5. 44 Finalis Puteri Indonesia Dinobatkan sebagai Duta Obat dan Makanan Aman
Badan Pengawas Obat dan Makanan atau Badan POM menunjuk 44 finalis Puteri Indonesia, sebagai duta obat dan makanan aman Indonesia. Ini merupakan kerjasama untuk ketiga kalinya antara Badan POM dengan Yayasan Puteri Indonesia.
Sebagai duta obat dan makanan aman Indonesia, kata Kepala Badan POM - Penny K. Lukito, nantinya para Puteri Indonesia akan mengedukasi masyarakat menjadi konsumen cerdas.