Traveling Saat Libur Panjang? Ini 3 Produk Skincare Wajib Dibawa Agar Kulit Tetap Glowing

Kamis, 26 Mei 2022 | 06:55 WIB
Traveling Saat Libur Panjang? Ini 3 Produk Skincare Wajib Dibawa Agar Kulit Tetap Glowing
Ilustrasi Skincare (Pexels/Ron Lach)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski hanya ada satu hari libur terjepit pada Kamis 26 Mei 2022, tidak sedikit masyarakat yang pilih cuti dan pergi liburan.

Tapi karena cuaca yang tidak menentu, pakar sarankan tetap rutin pakai skincare dan perhatikan kesehatan kulit saat berlibur.

Dikatakan Founder of BeautyHaul, Somethinc & Glowinc Potion Irene Ursula bahwa selama liburan, kulit wajah bisa lebih rentan bermasalah karena kondisi cuaca yang tidak bisa ditebak dan aktivitas yang padat.

"Belum lagi banyaknya barang yang perlu dibawa selama liburan, membuat produk perawatan kulit kadang dinomorduakan," ujar Irene melalui rilis somethinc dikutip suara.com, Rabu (25/5/2022).

Ilustrasi perawatan kulit wajah. (Shutterstock)
Ilustrasi skincare perawatan kulit wajah. (Shutterstock)

Sehingga karena semakin banyak masalah kulit bermunculan, ia mengungkap produk skincare yang wajib dibawa saat liburan.

1. Bawa Produk Dasar Skincare

Liburan biasanya diisi dengan berbagai agenda, seperti wisata kuliner, mendatangi tempat instagramable, terkadang membuat malas perawatan kulit wajah dengan berbagai tahap.

Padahal, sebenarnya bisa dibuat lebih sederhana dengan hanya menerapkan basic skincare, yaitu membersihkan wajah dengan cleanser, menyeimbangkan pH wajah dengan toner, mengunci kelembaban wajah dengan moisturizer, dan menggunakan sunscreen.

Manfaatnya kulit akan tetap segar dan sehat, serta terhindar dari permasalahan kulit yang bisa muncul selama liburan, seperti kulit menjadi lebih sensitif, tampak kemerahan, dan iritasi.

2. Gunakan Skincare Ukuran Travel Pack

Baca Juga: Mengenal Bentuk Turunan Vitamin C pada Produk Skincare, Jangan Sampai Salah Pilih!

Bagi yang berencana untuk travelling, produk skincare berukuran besar kurang praktis dibawa berpergian. Menyiapkan produk perawatan wajah ukuran travel size, akan memudahkan saat merawat wajah selama liburan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI