Curhat Wanita Syok Suaminya Punya Keluarga Rahasia, Ditipu Sampai 20 Tahun

Selasa, 24 Mei 2022 | 19:01 WIB
Curhat Wanita Syok Suaminya Punya Keluarga Rahasia, Ditipu Sampai 20 Tahun
Ilustrasi perempuan. (Unsplash/Anthony Tran)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagaimana rasanya dibohongi suami selama bertahun-tahun? Tidak ada perempuan yang berharap pasangannya diam-diam punya keluarga rahasia saat tinggal berjauhan.

Itulah yang dialami seorang wanita yang tidak disebutkan namanya, sebagaimana dikutip dari The Sun, Selasa (24/5/2022). Dia mengungkapkan curahan hati tentang kekecewaannya terhadap sang suami yang memiliki keluarga lain tanpa sepengetahuan dirinya, bahkan selama 20 tahun.

Kisah ini berawal saat wanita anonim tersebut menemukan email untuk suaminya. Ia sangat terkejut ketika membacanya. Bagaimana tidak, selama ini ia merasa hubungannya dengan sang suami baik-baik saja dan tidak pernah menaruh rasa curiga. Namun, email itu seketika mematahkan kepercayaannya.

Rupanya, email tersebut berisi pesan yang menerangkan bahwa istri kedua suaminya meminta diberi uang tambahan untuk biaya hidup keluarga di Afrika Selatan.

Baca Juga: Istri Ngidam Ingin Petik Buah Jeruk tetapi Kebun Jauh, Suami Lakukan Hal Ini

Ilustrasi selingkuh (unsplash/@elizabethtsung)
Ilustrasi selingkuh (unsplash/@elizabethtsung)

Wanita ini langsung teringat pada cerita suaminya yang pernah mengaku sedang mendukung sebuah proyek edukasi di dekat Johannesburg. Maka dari itu, suaminya juga memerlukan bantuan uang darinya.

Namun, sekarang dia sadar bahwa suaminya berbohong. Alih-alih proyek edukasi, faktanya itu adalah keluarga rahasia sang suami.

Setelah mengetahui hal tersebut, wanita ini langsung mendatangi suaminya dan meminta kejelasaa. Awalnya sang suami memberikan penjelasan tidak masuk akal, tetapi akhirnya mengakui bahwa ia merasa kesepian saat bekerja di luar negeri.

Suami wanita ini bekerja sebagai seorang engineer. Pekerjaan tersebut mengharuskan ia bekerja jauh dari keluarga.

Apa pun itu, wanita ini merasa sangat kecewa. Hal itu terlebih karena selama sang suami bekerja jauh darinya, semua urusan rumah ia kerjakan sendirian. Dia juga memikirkan jika anak mereka seharusnya mendapatkan nafkah penuh tanpa harus dibagi dengan yang lain.

Baca Juga: 5 Alasan Utama Perselingkuhan dalam Rumah Tangga, Wajib Hindari

Wanita anonim kemudian ini memberi pilihan pada sang suami untuk melepaskan dirinya atau meninggalkan keluarga rahasia.

Terlepas dari itu, wanita ini mengaku sangat kebingungan. Dia masih mencintai suaminya tetapi juga tengah memulai proses perceraian.

Dalam rubrik Dear Deidre, wanita anonim ini mendapatkan tanggapan dan saran yang harapannya bisa jadi alternatif solusi.

"Kalian berdua memiliki luka yang harus diselesaikan. Jika suamimu ingin kembali kepadamu, ia harus bersikeras dalam membangun kepercayaanmu. Dan jika dia ingin kembali kepadamu, kamu juga harus bisa percaya bahwa dia sudah mau jujur terhadapmu. Hal itu memang sulit dan memerlukan proses, mungkin saja kamu membutuhkan bantuan dari seorang konselor untuk melepaskan semua kemarahanmu dengan aman," ungkap Deidre.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI