Trik Minum Bubble Tea Agar Boba Tak Tersisa, dari Posisi Menusuk Sedotan

Senin, 23 Mei 2022 | 12:25 WIB
Trik Minum Bubble Tea Agar Boba Tak Tersisa, dari Posisi Menusuk Sedotan
Ilustrasi Boba Milk (Unsplash @rosalindchang)Ilustrasi Boba Milk (Unsplash @rosalindchang)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Minuman boba masih jadi hits di berbagai negara dunia, termasuk di Indonesia.  Menariknya, tidak banyak yang tahu cara minum boba yang benar.

Ini karena kebanyakan peminumnya kerap kesal saat air bubble tea sudah habis tapi bobanya masih tersisa.

Nah, Sutradara Animasi, Ben Juwono punya trik minum bubble tea agar boba tidak tersisa, berdasarkan posisi menusuk sedotan minuman.

Mengutip World of Buzz, Senin (23/5/2022) menurut Juwono umumnya ada tiga jenis cara menusukan sedotan ke dalam minuman, posisi ke-1 sedotan berdiri lurus di pinggir gelas, posisi ke-2 sedotan ditujukan di tengah gelas, dan posisi ke-3 sedotan posisi miring di dalam gelas.

Baca Juga: Sandiaga Uno Kesal Jajan Boba Bareng Erick Thohir, 'Kayak Milih Pacar'

Trik Minum Bubble Tea Agar Boba Tak Tersisa, dari Posisi Menusuk Sedotan. (Dok: Ben Juwono)
Trik Minum Bubble Tea Agar Boba Tak Tersisa, dari Posisi Menusuk Sedotan. (Dok: Ben Juwono)

Dalam utasannya di Twitter, Juwono mengatakan posisi yang paling benar agar boba bisa diminum tanpa tersisa yaitu, posisi ke-1 yakni sedotan berdiri lurus di pinggir gelas.

"Jawaban yang benar adalah posisi ke-1 dan 90 persen dari Anda harus memikirkan kembali teknik Anda,” kata Juwono.

Ia menjelaskan posisi ke-1 jadi yang terbaik, karena saat ada celah secara maksimal boba bisa lebih banyak mengalir ke sedotan.

Sementara dua posisi lainnya, hanya akan mengurangi boba masuk ke sedotan karena terhalang.

Adapun ia membuat utasan ini, bahkan sampai rela membuat gambar versi kartunnya sendiri sebagai ilustrasi, karena sudah 2 tahun lamanya ia dihantui masalah teknik minum boba.

Baca Juga: Bak Makan Batagor, Aksi Cowok Nikmati Minuman dengan Boba Terpisah Ini Jadi Sorotan

"Sudah lebih dari dua tahun dan wacana boba masih menghantui saya. Ini akan membantu mereka yang ingin memaksimalkan trik meminum boba," ungkapnya melalui cuitan 19 Mei 2022.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI