Tergoda Beli Tas Dior saat Belanja Online, Curhat Warganet Kaget Malah Dapat Merek Ini

Minggu, 15 Mei 2022 | 14:22 WIB
Tergoda Beli Tas Dior saat Belanja Online, Curhat Warganet Kaget Malah Dapat Merek Ini
Ilustrasi belanja online (pixabay.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat belanja online, tidak sedikit yang berakhir tertipu barang palsu atau mendapat barang KW. Hal tersebut terutama berlaku bagi mereka yang ingin membeli barang bermerek secara online.

Salah satu contoh adalah curhatan warganet satu ini. Warganet tersebut merasa tergoda untuk belanja online tas Dior.

Lewat unggahan akun @txtdarionlshop, seorang warganet membagikan pengalamannya belanja online. Warganet ini menunjukkan tas merek Dior yang membuatnya tertarik.

"Contohnya merek Dior terlihat cantik, tertarik lalu order," tulis warganet tersebut membagikan.

Baca Juga: Antar Paket, Kurir Ini Temukan Bel Unik di Rumah Ini

Pada tangkap layar yang diunggah, terlihat jika tas Dior tersebut memiliki warna hijau pastel. Tas tangan tersebut juga dilengkapi dengan logo Dior di bagian depan.

Belanja Online Tas Dior, yang Datang Malah Diro (twitter.com/txtdarionlshop)
Belanja Online Tas Dior, yang Datang Malah Diro (twitter.com/txtdarionlshop)

Meski begitu, warganet ini sukses dibuat kaget saat melihat tas yang ia terima. Pasalnya, ia mendapat barang KW dengan merek berbeda.

"Eh faktanya yang dateng si Diro," tulisnya setelah melihat tas tangan yang dikirimkan.

Rupanya, warganet ini menerima tas dengan model dan warna yang serupa seperti iklan. Namun, merek Dior sudah diplesetkan menjadi Diro.

Curhatan warganet tersebut lantas sudah disukai hingga 1,6 ribu kali. Tak hanya itu, warganet juga ramai memberikan komentar kocak.

Baca Juga: Sengaja Bawa Tas untuk Simpan Kue Kering Ketika Kunjungan Lebaran, Publik: Gemas Banget!

Belanja Online Tas Dior, yang Datang Malah Diro (twitter.com/txtdarionlshop)
Belanja Online Tas Dior, yang Datang Malah Diro (twitter.com/txtdarionlshop)

"Dulu pas kerja pernah liat tas temen lucu dan keren merek Guess, pas ditilik-tilik ternyata bukan Guess tapi Geuss," tulis salah satu komentar membagikan.

"Kayak nama tetangga gue," imbuh komentar lainnya.

"Tapi tasnya tetep cakep. Beli di mana tuh?" tanya warganet lain yang penasaran.

"Kemarin liat temen pake tas, aku baca tulisannya kaya Balenciaga, eh dipelesetin jadi Bahenciala. Ngakak banget lihat pelesetannya," celetuk komentar lain membagikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI