Kembangkan Usaha Kuliner Nasi Goreng Raja Bungkoes, Wijin Siap Buka 35 Gerai Tambahan

Kamis, 12 Mei 2022 | 16:11 WIB
Kembangkan Usaha Kuliner Nasi Goreng Raja Bungkoes, Wijin Siap Buka 35 Gerai Tambahan
Nasi Goreng Raja Bungkoes. (Dok. Rakoes)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seluruh menu yang ditawarkan oleh Rakoes diolah dengan racikan resep juara serta riset pasar menyeluruh untuk hasil yang berkelanjutan bagi para mitra usaha Rakoes.

"Selain menambah 35 gerai terbaru, Rakoes juga melakukan sederet inovasi seperti penambahan topping dan beberapa level pedas untuk pengalaman makan nasi goreng yang lebih nikmat," jelasnya lagi.

Lebih lanjut kata Wijin, Rakoes juga melakukan berbagai kolaborasi seperti kolaborasi menu dengan Sasa yaitu Nasi Goreng Sasa Sambal Matah dan juga kolaborasi dengan Teh Botol Sosro.

Kini usaha Rakoes semakin berkembang pesat. Saat ini, Rakoes telah tersedia di lebih dari 50 titik di seluruh wilayah Indonesia dan akan terus bertambah di wilayah lainnya dengan tetap membawa konsep nasi goreng gerobakan ke level selanjutnya.

Dengan misi Go National, Rakoes juga akan melakukan ekspansi secara agresif di luar pulau Jawa yaitu di daerah Palembang, Lampung, dan Samarinda pada Q3 2022.

"Kami berharap seluruh menu yang kami hadirkan dapat semakin digemari, tidak hanya bagi penikmat nasi goreng namun dapat menjadi kuliner favorit bagi lebih banyak masyarakat di seluruh Indonesia," tutup Wijin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI