Pria Ini Jajal Dress Naik-Turun yang Sedang Viral, Malah Disebut Mirip Mainan saat Masih SD

Senin, 09 Mei 2022 | 19:04 WIB
Pria Ini Jajal Dress Naik-Turun yang Sedang Viral, Malah Disebut Mirip Mainan saat Masih SD
Viral Dress Naik-Turun (twitter.com/otongkoil)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seiring berjalannya waktu, model baju pun menjadi makin beragam. Bahkan, tak sedikit model baju unik yang lantas menjadi viral di media sosial.

Salah satu contoh adalah dress naik-turun berikut ini. Dress dengan bahan elastis tersebut menjadi sorotan karena bisa bergerak naik-turun saat dipakai.

Lewat unggahan di media sosial Twitter, akun @otongkoil membagikan ulang sebuah video dari media sosial TikTok.

Pada video tersebut, tampak jika seorang pria melakukan stitch pada video dress naik-turun dan mencoba untuk membelinya sendiri.

Baca Juga: Viral Warganet Curhat Nyasar di Acara Keluarga, Awalnya Disangka Warung Makan: Malu Banget!

Dalam video yang diunggah akun @bobacott tersebut, terlihat jika pria ini memesan dress berbahan elastis dari toko online.

Saat dibuka, terlihat jika dress warna merah tersebut dibungkus dalam bentuk memanjang alih-alih dilipat layaknya baju.

Viral Dress Naik-Turun (twitter.com/otongkoil)
Viral Dress Naik-Turun (twitter.com/otongkoil)

Pria ini pun lantas terlihat memakai dress warna merah yang memiliki motif bunga dan hiasan pita hitam di bagian depan.

Setelah itu, pria ini pun mencoba bergoyang mengikuti musik untuk membuktikan bahwa dress tersebut memang bisa bergerak naik-turun.

Karena dibuat dari bahan yang elastis, terbukti jika dress tersebut memang bisa bergerak naik-turun saat sedang dipakai.

Baca Juga: Kebalikan! Momen Kocak Tukang Pijat Ini Malah Tidur Saat Layani Pelanggan

Melihat aksi pria tersebut, tidak sedikit warganet yang dibuat terhibur. Bahkan, ada pula yang penasaran dan ingin ikut mencoba membeli dress naik-turun tersebut.

Viral Dress Naik-Turun (twitter.com/otongkoil)
Viral Dress Naik-Turun (twitter.com/otongkoil)

"Emak gue punya baju begini banyak banget dan dirawat banget. Nggak boleh digantung, dipakainya jangan panas-panasan biar nggak perlu cuci tiap abis pake. Simpennya harus digulung dan masukin plastik. Pernah sekali waktu itu baju gue lipat dan tentu saja kena marah," tulis salah satu warganet membagikan.

"Nunggu harganya turun ajalah, tapi kira-kira nanti bajunya bakal bisa naik juga nggak ya? Kan belinya pas udah turun," canda komentar lain.

"Demi apa kemarin lihat ini kepikiran pengen beli. Kayak mainan SD," tambah warganet yang penasaran.

"Wkwk kemarin lewat FYP, kirain tuwing-tuwingnya karena filter," imbuh warganet.

Penasaran dengan dress naik-turun tersebut? Tonton videonya yang viral di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI