Khusus Hijabers, Ini 4 Tips Memilih Baju Renang yang Nyaman Sekaligus Tertutup

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Senin, 09 Mei 2022 | 17:23 WIB
Khusus Hijabers, Ini 4 Tips Memilih Baju Renang yang Nyaman Sekaligus Tertutup
Ilustrasi kolam renang. (Unsplash/ Joe Calata)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi perempuan yang menggunakan jilbab alias hijabers, memilih baju renang untuk digunakan di kolam renang termasuk susah-susah gampang.

Sebab baju renang harus memiliki fungsi yang optimal sekaligus harus tertutup dan melindungi aurat. Apalagi, kebanyakan baju renang yang dijual di pasaran merupakan model yang memperlihatkan kulit dan bentuk tubuh dengan jelas.

Nah mengutip Hello Sehat, ada loh 4 tips memilih baju renang yang nyaman untuk hijabers. Apa saja?

1. Warna gelap

Baca Juga: Pria Ini Berniat Bikin Kolam Ikan Malah Berujung Jadi Kolam Renang Bocil

Baju renang dengan warna gelap membantu menyamarkan lekuk tubuh dan menjaga aurat tetap tertutup.

Berbeda dengan warna putih dan warna terang lainnya, yang bisa saja menjadi transparan ketika terkena air saat berenang.

Biru tua, hitam, dan abu-abu gelap merupakan warna baju renang yang populer.

2. Bahan ringan dan anti air

Bahan baju renang yang tepat bisa membantu meningkatkan kecepatan gerakan saat berada di dalam air. Bahan yang ringan juga mengurangi tekanan yang memperlambat gerakan di dalam air.

Baca Juga: Pakai Baju Renang Macan Tutul saat Nonton Coachella, BCL Diingatkan soal Aurat

Untuk itu, sebaiknya pilih bahan poliester dan elastane. Bahan elastane ini bisa Anda temukan dengan nama Spandex atau Lycra.

Pakaian renang pada umumnya terbuat dari bahan kombinasi keduanya. Bahan elastane inilah yang membuat baju renang elastis dan bisa menyesuaikan postur tubuh.

Selain itu, poliester merupakan bahan baju renang muslimah yang cukup kuat sehingga tahan lama. Baik elastane maupun poliester cukup tahan air.

3. Model tunik

Pakaian renang sebenarnya harus ketat dan langsung menempel pada kulit. Hal ini berguna agar tubuh leluasa bergerak.

Jadi, Anda bisa mengontrol gerakan dengan mudah dan mengurangi risiko cedera olahraga di dalam air.

Meski demikian, pakaian ketat ini menonjolkan bentuk tubuh.

Untuk mengakalinya, Anda bisa memilih pakaian renang yang berbentuk seperti tunik. Model baju ini menyerupai gaun tipis, tetapi hanya sampai menutupi bokong.

4. Sepaket dengan jilbab

Jilbab yang biasa dikenakan sehari-hari umumnya berbahan katun. Sayangnya, bahan ini tidak cocok digunakan saat berenang.

Karena bisa menyerap air dengan baik, katun akan terasa berat sehingga mengurangi kecepatan gerak saat di dalam air.

Terlebih, sifat bahan yang satu ini membuat air rentan masuk ke lubang telinga sehingga membuat Anda tak nyaman, bahkan berisiko mengalami infeksi (otitis externa).

Jika memilih baju renang yang sudah menyediakan kerudung, Anda tak perlu khawatir mengalami beberapa keluhan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI