Viral Istri Sukarela Memotret Suami dengan Mantan Pacar, Warganet: Mentalnya Kuat Banget

Senin, 09 Mei 2022 | 12:08 WIB
Viral Istri Sukarela Memotret Suami dengan Mantan Pacar, Warganet: Mentalnya Kuat Banget
Ilustrasi Memotret (unsplash.com/Priscilla Du Preez)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah momen unik menarik perhatian warganet saat seorang anak merekam pertemuan kembali sang ayah dengan mantan kekasihnya sewaktu muda.

Video yang diunggah akun @avataryipyipp ini mengunggah seorang lelaki dan perempuan tengah berfoto bersama di bawah pohon rindang. Hal yang menjadi perhatian adalah, siapa yang dengan sukarela memotret pasangan tersebut.

Dalam keterangan video, lelaki tersebut berfoto bersama dengan mantan pacarnya. Mereka berpose cukup dekat, bahkan saling menempel.

Sementara yang memotret adalah istri dari sang lelaki. Mereka terlihat tertawa bersama setelah sesi foto berlangsung.

"Papa dan mantan pacar. Yang fotoin mama," tulis akun tersebut seperti yang Suara.com kutip pada Senin (9/5/2022).

Tentu saja momen langka menjadi sorotan warganet. Karena meski pernah berpacaran, mereka masih terlihat akur satu sama lain, terutama dengan istri dari mantan pacarnya sendiri.

Tak sedikit yang memuji istri dari lelaki tersebut, yang memiliki mental yang kuat, merasa tak cemburu melihat kedekatan suaminya dengan mantan pacarnya.

Video tersebut pun mendapatkan lebih dari 5,2 juta kali dengan 612 ribu tanda suka, serta beragam komentar dari warganet.

"Mamanya mentalnya kuat banget ya, ga kaya aku," tulis @dindxxxxxxxxx.

Baca Juga: Dituding Pakai Narkoba saat Live Tiktok, Caisar Beri Klarifikasi, Netizen Beri Komentar Menohok: Meragukan Sih

"Kok greget yaaa sama mantan papamu," kata @yeppxxxxxx.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI