Suara.com - Salah satu tradisi yang lekat dengan hari lebaran adalah bersilaturahmi untuk memohon maaf di hari yang fitri. Para pemilik rumah pun akan menyuguhkan aneka jajanan di meja untuk para tamu yang datang.
Para tetangga dan saudara biasanya akan berkunjung dan dijamu oleh pemilik rumah. Mulai dari jajanan hingga THR Lebaran diberikan kepada para tamu.
Siapa sangka, seorang pria membawa tas anyaman untuk menampung jajanan dari rumah yang dikunjungi. Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok @hyynury.
Dalam unggahan itu, seorang pria datang berkunjung dengan membawa tas yang sudah terisi hampir penuh. Saat datang, pria tersebut langsung berjabat tangan dengan pemilik rumah.
Rupanya, pada tas yang dibawa sudah terisi dengan aneka jajanan se[erti biskuit, minuman, dan lainnya. Saat sampai di rumah tersebut pun pria ini mengambil aneka jajanan yang tersaji di meja tamu.
Mulai dari nastar, kue kacang, stik cokelat, dan lainnya ia ambil dan dimasukkan ke dalam tas. "Bukan sembarang tas guys," tulis pengunggah pada caption unggahannya.
Tas tersebut pun tampak unik karena berupa anyaman berwarna merah dan hijau. Tas itu rupanya dijinjing dari rumah ke rumah untuk menyimpan jajanan yang diinginkan.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Wkwkwk gemas banget masnya haha," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Umat Kristiani di Jogja Beri Ucapan Selamat Lebaran, Warganet: Indahnya Kerukunan
Warganet lain ikut berkomentar. "Yang punya rumah lebih senang kalau jajannya ada yang makan," ujar warganet ini.
"Heh dulu gue juga gitu. Itu masih mending lah gue pakai kresek huhu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (4/5/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 200 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!