5 Tips saat Fitting Pakaian, Lakukan Hal Ini untuk Mewujudkan Pernikahan Impian

Arendya Nariswari Suara.Com
Jum'at, 29 April 2022 | 14:17 WIB
5 Tips saat Fitting Pakaian, Lakukan Hal Ini untuk Mewujudkan Pernikahan Impian
Photo by Ron Lach : https://www.pexels.com/photo/a-woman-choosing-clothes-8387806/
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu persiapan pernikahan adalah melakukan fitting pakaian. Saat inilah Anda akan bagaimana penampilan yang Anda inginkan saat hari besar tersebut.

Selain untuk memastikan ukuran supaya terlihat pas dengan badan. Salah satu hal penting yang perlu kamu lakukan saat fitting pakaian adalah mencari tahu sejauh mana penjahit atau desainer Anda dapat melakukan perubahan pada pakaian yang Anda pilih, terutama saat mendekati hari spesial tersebut.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut tips yang perlu Anda lakukan saat melakukan fitting pakaian demi penampilan terbaik saat pernikahan.

1. Pakaian Dalam

Baca Juga: Lebaran Sebentar Lagi, Yuk Jangan Sampai Lupa Siapkan 4 Hal Ini!

Saat melakukan fitting, usahakan kamu menggunakan pakaian dalam yang memiliki tipe dan ukuran sama dengan yang akan kamu gunakan, pasalnya pemilihan pakaian dalam ini akan sangat berpengaruh dengan gaun yang akan dikenakan.

Contohnya, pakaian dalam jenis sport bra dengan pads, celana korset, atau bustier pasti akan memberikan perubahan yang cukup besar pada tubuh Anda.

2. Waktu Pengerjaan

Saat sedang melakukan fitting baju pakaian, seringkali di sinilah Anda merasa perlu bahwa baju yang kami pilih perlu dikecilkan atau dibesarkan. Maka, jangan lupa untuk bertanya berapa lama waktu yang diperlukan penjahit untuk mengerjakannya sehingga baju yang kamu pilih bisa disiapkan tidak terlalu mepet dengan hari H pernikahan.

3. Sepatu/Heels

Baca Juga: Baru Terungkap, Aming Blak-blakan Alasan Nikahi Evelyn Nada Anjani Karena Hamil Duluan

Jika sepatu atau heels yang akan Anda gunakan saat pernikahan sudah ada, pastikan untuk membawanya saat fitting pakaian. Jika belum, Usahakan untuk membawa alas kaki dengan bentuk, model, dan yang paling penting adalah tinggi yang serupa.

Dengan membawa sepatu atau heels-mu, penjahit atau desainer akan lebih mudah menyesuaikan desain yang paling sesuai. Membiarkan gaun sedikit jatuh ke lantai saat menggunakan heels merupakan salah satu desain yang baik.

4. Perubahan di Waktu Mendesak

Meskipun sudah melakukan persiapan jauh-jauh hari, bukan tidak mungkin Anda mengalami perubahan drastis saat mendekati hari pernikahan. Kejadian ini tentu tidak terlepas dari tekanan yang mungkin kamu rasakan di masa persiapan.

Oleh karena itu, penting untuk menanyakan apakah penjahit Anda bisa melakukan perubahan ukuran di waktu mendesak atau pastikan batas waktu koreksi pakaian yang bisa dilakukan.

5. Pilihan Bahan, Warna, dan Model

Salah satu hal paling penting yang perlu Anda tahu saat fitting pakaian adalah bahan, warna, dan model pakaian yang akan kamu kenakan. Tanyakan ini saat kali pertama Anda melakukan fitting. 

Pastikan bahwa bahan yang mereka pakai tidak membuat badan gatal-gatal. Sementara untuk warna, Anda bisa menyesuaikannya dengan warna kulit, dan untuk modelnya sendiri pilihlah yang paling nyaman dan tetap memberi kesempatan untuk bergerak.

Itu dia tadi tips saat fitting pakaian yang wajib diketahui. Semoga bermanfaat ya!

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI