
Sejak dibagikan, warganet ikut mengomentari dua orang pria yang bak kembar tersebut. Bahkan, ada yang bersikeras jika keduanya punya hubungan darah.
"Kau yakin keduanya tidak berhubungan??" tanya salah satu komentar terkejut.
"Keduanya juga sama-sama memanjangkan rambut," tambah yang lain.
"Tidak mungkin mereka tidak berhubungan, mereka tidak mirip tapi fitur wajah mereka nyaris identik."
"Tes DNA jelas dibutuhkan untuk mereka, mereka mungkin kembar yang terpisah saat dilahirkan," tambah komentar lain setuju.