Suara.com - Lebaran tahun ini menjadi salah satu momen yang dinantikan ileh Melody Laksani atau yang dikenal Melody JKT48. Karena ia akhirnya bisa berkumpul bersama keluarga tercintanya di Palembang, Sumatera Selatan.
“Wah, rasanya sudah gak sabar banget berkumpul dengan mertua dan saudara-saudara lainnya di kota Palembang! Saking antusiasnya, aku sudah siapin to-do-list mudik Lebaran biar makin asik, seperti maksimalkan quality time sama keluarga di rumah sambil pesan kuliner khas Palembang favorit aku di ShopeeFood. Mumpung ada promo puncak Diskon Kuliner Ramadan Spesial THR!” tutur Melody dalam keterangannya, Jumat, (22/4/2022).
Dalam rangka berbagi rasa bahagia dan antusias menyambut hari mudik, Melody memberikan kiat-kiat mudik pertama di tengah pandemi:
Cari informasi dan lakukan perencanaan yang matang
![Melody Nurramdhani alias Melody eks JKT48. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/20/69516-melody-nurramdhani-alias-melody-eks-jkt48.jpg)
Melody mengingatkan agar jangan gengsi bertanya untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya terkait regulasi perjalanan mudik. Terdapat beberapa regulasi pemerintah terkait perjalanan mudik yang harus kita patuhi bersama, seperti vaksinasi booster atau menunjukkan hasil negatif tes RT-PCR dan rapid test antigen untuk penerima vaksin dosis satu dan dua.
Selain itu, Melody juga mengimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dimanapun kita berada mengingat situasi pandemi yang masih berlangsung. Tak kalah penting, bagi kamu yang menempuh perjalanan darat dengan kendaraan pribadi, pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima dan rute lalu lintas yang akan dilalui. Mudik aman, hati pun tenang!
Persiapkan makanan ringan untuk berbuka puasa “darurat” di perjalanan
Umumnya, perjalanan mudik ditempuh dalam waktu yang tidak sebentar. Bayangkan jika harus terjebak macet di kala waktu menuju berbuka puasa dan tidak ada tempat makan di sekitar. Bagi yang berpuasa, menyiapkan makanan ringan sebagai kudapan berbuka puasa “darurat” selama di perjalanan tentunya menjadi hal yang tidak boleh terlewatkan.
Bawa buah tangan terbaik untuk keluarga
Baca Juga: Tarif Tol Lampung Berapa? Simak Informasinya untuk Mudik Lebaran 2022
Dalam nuansa hangat menyambung silaturahmi, tentunya kita ingin berbagi bahagia dengan orang-orang terkasih. Maka dari itu, mengirim hampers menjadi salah satu tradisi yang lekat dengan suasana Idulfitri. Tak lengkap rasanya jika pulang kampung tanpa membawa tanda kasih bagi keluarga tercinta.