7 Rekomendasi Ide Hampers Lebaran untuk Kerabat

Kamis, 21 April 2022 | 17:00 WIB
7 Rekomendasi Ide Hampers Lebaran untuk Kerabat
ilustrasi hampers (Unsplash.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hampers lebaran seperti sudah menjadi tradisi yang harus ada setiap momen menjelang lebaran. Biasanya hampers ini dibagikan untuk kerabat terdekat seperti keluarga, teman, sahabat dan juga tetangga sekitar. Sementara bagi para pebisnis, biasanya hampers lebaran dibagikan kepada karyawan ataupun kolega. Tidak perlu bingung untuk mencari ide hampers lebaran saat ini.

Bahkan, Anda bisa memilih hampers lebaran sesuai tema atau jenis hampers yang disesuaikan dengan kepada siapa anda memberikan hampers tersebut. Yang pasti Anda juga bisa menemukan hampers sesuai dengan budget yang dimiliki.

Berikut ini beberapa ide yang persebaran yang mungkin bisa jadi inspirasi untuk Anda.

1. Alat Kesehatan

Baca Juga: Udah Terima THR? Ini Tips Mengelolanya Agar Tak Cepat Habis sebelum Lebaran

Alat kesehatan di sini tentu saja yang masih berhubungan dengan alat-alat kesehatan dalam suasana pandemi. Di tahun 2022 ini, masyarakat sudah diperbolehkan untuk mudik dan bersilaturahmi ke tetangga, namun pastinya tetap harus mengikuti protokol kesehatan.

Ide hampers ini bisa menjadi ide terbaik, karena hampers yang diberikan kepada kerabat terdekat bisa dimanfaatkan kala bepergian. Isian alat kesehatan tersebut bisa berupa hand sanitizer, disinfektan, masker, hingga hand soap. Dengan begini anda bisa membantu untuk meminimalisir penyebaran virus Corona di masyarakat.

2. Body Care

Berikutnya ada ide hampers lebaran yaitu berupa body care. Body care bisa terdiri dari lulur, body lotion, serum badan, sabun mandi dan masih banyak lagi. Anda bisa memilihkan body care untuk satu paket dari merek tertentu. Untuk harga bodycare ini tentu saja bisa disesuaikan dengan budget, karena ada banyak pilihan merk body care dari yang harganya terjangkau sampai yang mahal.

Jika memiliki budget yang lebih, apa salahnya membeli produk hampers body care dari merk ternama dengan produk kualitas terbaik.

Baca Juga: Pemerintah Janjikan Tol Gratis Jika Macet 1 Km Terjadi Saat Lebaran 2022, Publik Apatis: Iyain Aja!

3. Lilin Aroma Terapi

Jika menginginkan tema hampers lebaran unik dan estetik, Anda bisa memilih lilin aromaterapi. Lilin aroma terapi ini memiliki banyak fungsi yaitu untuk membuat ruangan harum dan sebagai relaksasi.

Lilin aromaterapi bisa juga  dipilih untuk alternatif membantu meningkatkan kualitas tidur. Jadi sudah pasti hampers lebaran berupa lilin aromaterapi bisa jadi di barang yang berguna bagi orang terkasih.

4. Reed Diffuser

Selain lilin aromaterapi ada juga Reed Diffuser yang memang dimanfaatkan untuk pewangi ruangan. Produk ini berupa stik yang dapat menyerap cairan wewangian yang ada di dalam botol. Umumnya Anda bisa memberikan Reed Diffuser kepada kerabat terdekat misalnya sahabat atau pasangan.

Reed Diffuser juga punya bentuk yang tidak kalah estetik, tidak hanya untuk membuat ruangan harum tapi juga dapat mempercantik penampilan rumah.

5. Alat Masak Estetik

Untuk memberikan hampers lebaran kepada teman wanita ataupun pasangan maka bisa memilihkan berupa alat masak estetik. Alat masak estetik di sini bisa Anda pilih dari bahan kayu ataupun yang memang modelnya klasik.

Namun pastikan memilih alat masak yang menggunakan teknologi canggih dan terbaru. Hal ini untuk membuat pasangan atau siapa saja yang diberikan hampers alat masak menjadi lebih senang dan bersemangat untuk memasak berbagai menu makanan.

6. Skincare

Jika ada bodycare, maka jangan lupakan hampers lebaran berupa skincare. Menariknya, skincare ini bisa Anda berikan baik untuk kerabat perempuan maupun laki-laki. Karena seperti diketahui, skincare adalah kebutuhan siapa saja tanpa memandang gender.

Sebelum memilih skincare, ada baiknya ketahui dulu jenis kulit dari orang yang akan anda berikan hampers. Hal ini untuk membuat hampers Anda benar-benar digunakan oleh sahabat atau kerabat dan tidak menjadi produk yang sia-sia.

7. Kue Kering

Kue kering menempati posisi ide hampers lebaran yang terakhir. Alasannya, tentu saja ide hampers lebaran berupa kue kering sudah cukup biasa tapi masih banyak dilakukan oleh orang-orang. Ada banyak pilihan kue kering yang bisa dijadikan hampers.

Namun agar lebih unik, pilih menu kue kering paling baru yang masih jarang disajikan di rumah orang-orang saat lebaran. Agar lebih berkesan, bisa juga memilih untuk membuat sendiri kue kering yang akan dijadikan hampers.

Kini tentu Anda sudah memiliki banyak referensi ide hampers lebaran untuk dibagikan kepada orang-orang terkasih. Bagi yang masih bingung untuk memilih hampers lebaran, juga bisa membelinya di market place terbaik Indonesia yaitu Shopee. Apalagi saat ini Shopee sedang mengadakan kampanye belanja  Shopee Big Ramadhan Sale.

Dimana kampanye belanja ini diadakan mulai 5 April sampai 5 Maret 2022 mendatang, sejak awal puasa hingga lebaran. Berbagai promo menarik yang bisa didapatkan dengan mengikuti kampanye belanja ini adalah COD Gratis Ongkir RP0, Cashback Sampai 50% dalam 5 waktu, Serba Seribu, Tiga Kali Puncak Kampanye dan promo lainnya. Cek Shopee untuk memenuhi kebutuhan berbagai produk Ramadhan hingga lebaran bagi keluarga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI