Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Ini Alasan Anda Selalu Jatuh Cinta pada Orang Yang Tidak Mencintai Anda

Rabu, 20 April 2022 | 12:14 WIB
Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Ini Alasan Anda Selalu Jatuh Cinta pada Orang Yang Tidak Mencintai Anda
Ilustrasi Cinta Bertepuk Sebelah Tangan. (Freepik.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cinta bertepuk sebelah tangan itu memang menyakitkan. Apalagi kalau Anda sulit untuk berpaling dari orang tersebut. Apakah Anda pernah mengalaminya?

Ternyata, beberapa orang cenderung jatuh cinta pada orang yang tidak mencintainya. Meski sudah mengalami cinta bertepuk sebelah tangan, tapi Anda akan selalu
jatuh dalam hubungan sebelah pihak seperti ini.

Ternyata, ada alasan di balik perilaku Anda yang selalu jatuh dalam hubungan sepihak. Berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda jatuh cinta dengan orang yang tidak merasakan hal yang sama, seperti dilansir dari Times of India.

1. Terjebak dalam zona nyaman

Anda takut keluar dari zona nyaman Anda untuk menemukan orang baru dan menjalin hubungan dengan mereka. Anda ingin tetap bersama orang yang Anda cintai karena perasaan itu terasa akrab dan nyaman. Padahal, ini hanya akan membuat Anda kesulitan untuk menemukan kebahagiaan sejati Anda.

2. Memiliki hubungan tidak sehat sebelumnya

Anda mungkin sulit untuk melepaskan diri dari hubungan tidak sehat yang pernah menjadi bagian penting dalam hidup Anda. Hubungan masa kecil Anda, terutama hubungan dengan orangtua, adalah bagian integral dari hidup Anda. Jika orangtua Anda tidak cukup memvalidasi perasaan Anda, itu bisa menjadi alasan mengapa Anda terus mencari cinta dari orang yang tidak membalas cinta Anda.

3. Anda membenci diri sendiri

Mereka yang terlibat dalam pola hubungan yang tidak sehat seperti itu biasanya tidak mencintai diri mereka sendiri. Anda mungkin membenci diri sendiri dan membenci inti dari keberadaan Anda.

Baca Juga: 5 Hal yang Sering Dilakukan Pasangan Saat Baru Jadian, Kamu Begini Juga?

Hal ini pun membuat Anda kemudian mencari cinta dari orang lain ketika Anda tidak mencintai diri sendiri. Perilaku tertentu Anda juga dapat menyabot peluang Anda untuk masa depan yang bahagia dengan seseorang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI