Suara.com - Banyak orang Indonesia mengaku tak lengkap rasanya jika makan tanpa sambal. Nah, jenis sambal sendiri sengat beragam mulai dari sambal dadak, sambal ijo, sambal terasi hingga sambal kacang.
Untuk sambal kacang, sangat cocok dipadupadankan dengan beragam jenis makanan mulai dari pecel, gorengan hingga, sate dan siomay.
Berikut ini adalah resep mengolah sambal kacang yang bisa jadi cocolan gorengan menu buka puasa hari ini. Yuk simak apa saja yang harus disiapkan.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota Bekasi Hari Ini Senin 18 April 2022 dan Menu Makanan yang Praktis dan Lezat
Bahan-bahan:
- 6 sendok makan kacang tanah
- 3 lembar daun jeruk
- 3 buah cabai merah besar
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 4 sendok teh air asam Jawa
- 5 buah cabai rawit merah
- 3 sendok makan kecap manis sebagai penyedap
- Air mineral secukupnya
- Penyedap lain yang diperlukan
Cara membuat:
- Bersihkan kacang tanah
- Panaskan minyak di atas kompor
- Goreng kacang tanah hingga berwarna kecoklatan
- Tiriskan kacang tanah
- Haluskan cabe merah besar, bawang putih, daun jeruk, bawang merah, cabe rawit
- Tambahkan garam, air asam jawa, kecap manis, dan bumbu penyedap lainnya
- Haluskan bumbu tersebut bersama kacang tanah yang telah digoreng dan ditiriskan
- Goreng dengan minyak sedikit adonan tersebut
- Sambal kacang pun siap disajikan
Jumlah: 3 porsi
Lama pengerjaan: 15 menit