Suara.com - Bagi banyak orang, belum lengkap rasanya berbuka puasa tanpa menyantap gorengan, dengan siraman sambal kacang di atasnya. Itu sebabnya, menu tersebut menjadi yang paling banyak dicari saat Ramadhan tiba. Salah satunya adalah bakwan sayur.
Agar lebih higienis, dibanding membelinya, kamu juga bisa membuatnya di rumah. Caranya pun mudah dengan bahan-bahan yang sederhana.
Resep bakwan sayur renyah dan gurih dibagikan oleh Chef Devina Hermawan dalam kanal YouTubenya. Cepat dan praktis, dijamin gurih dan renyah!
Bahan-bahan:
- 4 lembar kol
- 80 gr tauge
- 1-2 wortel, kupas
- 2-3 batang daun bawang
- 4 batang seledri
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 50 gr maizena
- 50 gr tepung beras
- 1 sdt baking powder, opsional
- 100 ml santan
- 2 sdt garam
- 1 sdm kaldu bubuk
- 1 sdm gula pasir
- 330 ml air
- Bahan sambal kacang:
- 3 siung bawang putih, potong
- 3 siung bawang merah, potong
- 6 buah cabai merah keriting, potong
- 6 buah cabai rawit, potong
- 80 gr kacang goreng
- 3 lembar daun jeruk
- 500 ml air
- 1 sdm cuka
- 50 gr gula merah
- 1 sdt garam
- 1-2 sdm gula pasir
- ΒΌ sdt kaldu bubuk / penyedap
Cara membuat:
- Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih, bawang merah, cabai keriting, dan cabai rawit hingga layu lalu masukkan daun jeruk, masak hingga sedikit kecokelatan.
- Blender kacang, air dan tumisan bawang hingga halus kemudian masak kembali.
- Tambahkan gula merah, cuka, garam, gula pasir, dan kaldu bubuk, masak hingga mendidih, sisihkan.
- Iris kol, daun bawang, seledri dan parut wortel lalu masukkan ke dalam wadah.
- Masukkan tauge, tepung terigu, tepung beras, maizena, baking powder, garam, kaldu bubuk, dan gula pasir, aduk hingga rata.
- Tambahkan santan dan air, aduk rata.
- Panaskan minyak, goreng bakwan hingga kuning keemasan.
- Bakwan siap disajikan dengan sambal kacang sebagai pelengkap.
Jumlah: 5 porsi
Lama pengerjaan: 30 menit