Suara.com - Penjual gorengan kerap dipandang sebelah mata karena disangka memiliki penghasilan tak seberapa. Padahal banyak pula pedagang gorengan dengan gerobak sederhana yang memiliki pendapatan fantastis.
Padahal bisa saja penghasilan penjual gorengan mengalahkan pekerja kantoran. Hal ini seperti sejumlah penjual gorengan yang sempat viral beberapa waktu lalu.
Sempat dianggap remeh, nyatanya penghasilan mereka bisa mencapai jutaan rupiah dalam satu hari. Tentu saja hal ini mengejutkan bagi banyak orang.
Dua pedagang gorengan sempat viral karena sukses mematahkan anggapan tersebut. Mereka menunjukkan bahwa menjual gorengan juga bisa menghasilkan keuntungan yang sangat banyak.
Baca Juga: Cerita Pedagang Pasar Sore Jogokariyan, Terima Omzet Tinggi hingga Bisa Tambah Biaya Nikah
Penjual gorengan Berhasil menabung Rp167 juta dari hasil berdagang.
Video yang diunggah melalui akun TikTok @eril_cikas ini viral beberapa waktu lalu karena berhasil mengumpulkan Rp167 juta di sebuah ember. Uang tersebut Eril kumpulkan dari hasil penjualan gorengan selama 11 bulan.
Dalam ember putih itu tampak uang tunai pecahan Rp50 ribu dan Rp100 ribu. Hal ini bisa dilakukan karena omzet usaha gorengan yang ia jual cukup tinggi higga mencapai jutaan rupiah per hari.
Selain tabungan itu, sebelumnya pria yang tinggal di Sulawesi Selatan ini juga sudah membeli mobil serta ruko dari hasil penjualan gorengan.
Berawal hidup susah, penjual gorengan ini raup omzet Rp150 juta per bulan
Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Membuat Kamu Susah Menabung, Yuk Hindari!
Tak jauh berbeda dari Eril, seorang penjual gorengan gorengan bernama Anwar juga memiliki pendapatan fantastis dari berjualan gorengan. Dalam satu hari ia memiliki omzet mencapai Rp150 juta per bulan.
Anwar memiliki 16 gerobak gorengan yang tersebar di Kota Bogor. Sebelum sesukses sekarang, ia juga sempat mengalami hidup susah hingga hanya mampu membeli gorengan untuk makan.
Kisah hidup Anwar sebagai penjual gorengan sukses sempat ia bagikan melalui akun YouTube Kawan Dapur. Video tersebut pun sempat menarik banyak perhatian warganet.
Itulah dua penjual gorengan berpendapatan ratusan juta yang sukses dan menginspirasi. Tentu hal ini semakin menegaskan bahwa tak ada profesi yang bisa dipandang sebelah mata.