Suara.com - Apakah kamu merasa kesulitan untuk menghilangkan noda minyak membandel pada pakaian?
Meski membutuhkan waktu yang cukup lama, terdapat berbagai cara membersihkan noda minyak di pakaian yang mudah dengan menggunakan bahan-bahan di rumah loh.
Dilansir dari laman Cleaning Arena, berikut 6 cara membersihkan noda minyak di pakaian paling ampuh.
1. Garam
Baca Juga: Siap-siap! Pemerintah akan Gelontorkan BLT Minyak Goreng ke Masyarakat dan Para PKL
Pada pakaian dengan bahan bludru atau suede, garam menjadi salah satu bahan ampuh untuk menghilangkan noda minyak yang menempel. Garam memiliki efek untuk menyerap, sehingga minyak tidak akan menembus ke dalam kain.
Caranya, gosokan garam dalam jumlah cukup banyak pada noda minyak dan diamkan selama dua hingga tiga jam. Setelah itu, gosok perlahan dengan sikat pakaian yang halus dan cuci seperti biasanya.
2. Cuka Putih
Cuka putih adalah salah satu bahan rumahan terbaik untuk menghilangkan noda minyak. Selain itu, kandungan asam organik pada cuka putih juga dapat membuat pakaian lebih lembut.
Caranya, tuangkan sejumlah cuka putih pada noda minyak dan diamkan selama 30 menit. Selanjutnya, cuci pakaian dengan air hangat dan sabun cuci pakaian seperti biasanya.
Baca Juga: Hore! 2,5 Juta Pedagang Gorengan Dapat Bantuan Rp 300 Ribu Buat Beli Minyak Goreng
3. Tepung Jagung
Tepung jagung bisa digunakan untuk membersihkan pakaian yang baru saja terkena tumpahan minyak. Noda minyak mungkin tidak akan langsung hilang. Namun mereka akan menjadi lebih lembut dan mudah lepas saat dicuci dengan mesin cuci.
Cara penggunaannya, cukup taburkan sedikit tepung jagung pada pakaian yang baru saja terkena noda minyak dan diamkan selama beberapa menit. Setelah itu, gosok dengan sikat pakaian dan cuci menggunakan mesin cuci.
4. Soda Kue
Soda kue memang dikenal sebagai salah satu bahan yang dapat digunakan untuk membersihkan bermacam noda, salah satunya minyak pada pakaian. Soda kue memiliki efek pemutihan dan astringent. Inilah mengapa bahan rumahan ini bisa menghilangkan noda-noda membandel.
Untuk membersihkan noda minyak dengan soda kue, cukup oleskan soda kue pada pakaian yang terkena noda dengan bantuan kuas dan biarkan selama 40 menit. Setelah itu, bilas pakaian seperti biasanya.
5. Bedak Talek
Perlu diingat, bedak yang harus kamu gunakan di sini adalah bedak talek karena tidak memiliki kandungan bahan kimia yang tinggi. Bedak tabur memiliki kemampuan untuk menyerap yang bagus sehingga efektif untuk menghilangkan noda pada pakaian.
Caranya, gosokkan bedak talek ke bagian yang terkena noda dan biarkan selama 10 menit. Setelah itu, gosok pakaian dengan kuat menggunakan sikat dan bilas seperti biasanya.
6. Jus Lemon
Ini merupakan salah satu solusi terbaik untuk menghilangkan noda minyak pada pakaian. Kandungan asam sitrat pada jus lemon menjadikannya bahan aktif yang mampu membersihkan lemak pada noda minyak.
Caranya, peras jus dari lemon segar dan langsung oleskan pada pakaian bernoda. Biarkan selama 10 menit dan rendam dalam air hangat. Setelah itu, tambahkan sedikit deterjen dan cuci pakaian seperti biasanya.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri