Suara.com - Selain dimakan langsung, buah berry juga bisa dijadikan camilan hingga salad buah. Buah tersebut terkenal segar dan baik untuk tubuh.
"Kesegaran dan senyawa bioaktif di buah berry dapat bermanfaat untuk tubuh. Tentu buah ini akan mengatur ulang sistem pencernaan dan kekebalan tubuh," ungkap Kepala Ahli Gizi Fat2fit Curves, Nikita Oswal, melansir dari HealthShots.
Setidaknya ada delapan jenis buah berry yang perlu Anda ketahui. Simak selengkapnya berikut ini!
1. Mulberry
Buah mulberry atau shahtoot merupakan buah yang bisa ditemukan di seluruh negara Asia. Buah ini memiliki pendingin alami dan akan tetap sejuk selama musim panas yang terik. Tidak hanya itu, buah ini juga disebut dapat mengobati pilek, batuk, membantu pencernaan, hingga meningkatkan penglihatan.
Baca Juga: Cobalah Makan Bawang Setiap Hari, Ini 5 Hal yang Akan Terjadi pada Tubuh
2. Berry Phalsa
Buah yang menjadi favorit anak India ini memiliki rasa manis dan juga asam. Berry phalsa sering dimakan atau dijadikan bahan untuk minuman sirup. Dari sisi manfaatnya, berry phalsa dapat menjaga tubuh tetap sejuk, serta melindungi dari masalah penyakit musiman.
3. Rasbhari
Buah berry rendah lamak ini sering dijadikan salad buah maupun makanan diet. Karena memiliki kandungan air dan nutrisinya, rasbhari dapat meningkatkan kekebalan tubuh, serta memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa.
4. Berry Karonda
Buah ini biasa digunakan untuk acar hingga selai karena rasanya yang manis serta warna merah muda dan merah tua yang menawan. Berry kecil ini dapat menjadi buah yang lebih manis ketika matang. Biasanya, berry karonda tumbuh luas di daerah perbukitan India.
5. Berry Harfarauri
Berry kecil berwarna kuning ini dikenal sebagai gooseberry bintang. Buah ini terkenal karena memiliki khasiat obat, salah satunya mampu mengobati pencernaan seperti diare, wasir, dan buang air kecil.
6. Stroberi
Buah ini masih jadi kategori keluarga berry, di mana stroberi telah menjadi buah yang umum dikonsumsi masyarakat. Karena memiliki rasa yang manis dan berair, buah ini dapat meningkatkan kesehatan jantung serta menurunkan tekanan darah.
Baca Juga: Ketahui 4 Tanda Usus Tidak Sehat, Bisa Memengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan
7. Berry Aromaku
Berry aromaku memiliki rasa yang lezat, memiliki warna ungu kemerahan dan memiliki sumber manfaat salah satunya serat dan antioksidan.
8. Berry Jamun
Buah yang berasal dari India ini memiliki warna ungu serta bermanfaat untuk mengobati diabetes, meredakan sakit perut, hingga melindungi dari sel kanker. Selain terkenal karena manfaat obatnya, buah berry jamun lebih disukai anak-anak karena warnanya membekas di mulut.